fashion-beauty

Hai Cantik, Beda Jenis Rambut, Berbeda Juga Sisir Dipakai

Sisir memiliki berbagai jenis yang disesuaikan untuk jenis rambut yang berbeda.

Rendy Adrikni Sadikin
Kamis, 07 Juni 2018 | 15:42 WIB

Jika selama ini kamu hanya memiliki satu jenis sisir dan pengetahuan tentang sisirmu hanya ter-update ketika di salon, maka kamu harus baca ulasan Dewiku.com kali ini.

Sisir memiliki berbagai jenis yang disesuaikan untuk jenis rambut yang berbeda, jadi jika rambut kamu lurus dan ingin menampilkan efek bergelombang, sisir yang digunakan berbeda dengan yang digunakan untuk rambut keriting.

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa baca penjelasannya di bawah ini.

Baca Juga: Hore! Kondisi Finansial 4 Zodiak Ini Diprediksi Membaik Tahun 2024

1. Bristle Brush

Sebenarnya sisir jenis ini dikategorikan lebih spesifik jadi tiga katogeri, tapi pada umumnya, sisir jenis ini dapat digunakan oleh semua jenis rambut.

Namun pemilik rambut tebal sepertinya yang paling banyak diuntungkan dengan sisir jenis ini, karena teksturnya membuat rambut tebal lebih rapi dan lembut.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Minum Teh, Pertanda Sedang Terlalu Cemas?

Bristle Brush/pinterest

2. Paddle Brush

Sisir yang mirip dengan bristle brush ini memiliki fungsi yang hampir sama, yaitu membuat rambut lebih rapi, namun sisir ini bisa memberikan efek lurus dan menghaluskan rambut kamu.

Sisir ini sangat cocok buat kamu yang memiliki rambut bergelombang dan hobi meluruskan rambut setiap harinya.

Paddle Brush/pinterest

3. Round Brush

Sisir yang lebih dikenal dengan sisir roll ini sangat cocok untuk membentuk volume pada rambut. Bentuknya yang bulat akan membantu rambut kamu lebih bervolume.

Sisir ini juga bisa memberikan efek blow out yang cantuk, asalkan kamu bisa mengaplikasikannya dengan benar. Buat kamu yang memiliki rambut tipis, hindari menggunakn sisir ini ya!, karena rentan nyangkut dan rontok!

Round Brush/pinterest

4. Vented Brush

Ini solusi untuk rambut kamu yang susah diatur. Ruang pada dasar sisir ini akan memberikan banyak  ruang untuk rambut bandel kamu, sehingga lebih lebih mudah diatur.

Gigi kecilnya yang jarang-jarang membuat sisir ini sangat direkomdasikan untuk mengeringka rambut karena mampu mempercepat proses pengeringan.

Vented Brush/pinterest

5. Teasing Brush

Ujung handlenya yang meruncing sangat membantu kamu ketika memisahkan rambut saat styling.

Karena fungsi handlenya yang styling friendly ini, maka Dewiku.com merekomendasikan sisir ini untuk kalian yang hobi merubah gaya rambut setiap harinya.

Teasing Brush/pinterest

6. Wide Tooth Comb

Sesuai namanya, sisir ini memiliki gigi jarang yang sangat membantu kamu ketika mengeringkan rambut. Sisir jenis ini juga bisa digunakan untuk semua jenis rambut.

Meski begitu, rambut keriting dan  bergelombang sangat cocok dengan sisir jenis ini karena sanggup meripkan tanpa merusak tatanannya.

Wide Comb/pinterest

Baca Juga: Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Dewiku.com/Rima Suliastini

fashion-beauty

Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Ini beberapa koleksi tas Putri DA yang harganya tak sampai puluhan juta rupiah.

fashion-beauty

Intip Tas Branded Megawati Hangestri, Harganya Cuma Rp1 Jutaan

Bisa kembaran tas dengan atlet voli Megawati Hangestri, nih!

fashion-beauty

3 Koleksi Parfum Ayu Ting Ting, Wanginya Mewah

Apakah kamu kebetulan menggunakan parfum yang sama dengan Ayu Ting Ting?

fashion-beauty

Putri DA Pakai Tas Gucci Rp20 Jutaan, Gayanya Tetap Kalem

Sebelum menikah dengan anak bos tambang, Putri DA sudah memiliki koleksi tas mewah.

fashion-beauty

Gaya Sporty Fuji saat Main Tenis, Harga Kaus Kakinya Bikin Heran

Fuji mengenakan beberapa produk branded untuk gayanya saat main tenis.

fashion-beauty

Amanda Manopo Pamer Tas Unik, Bentuknya Kayak Sarung Tinju

Desain tas yang dipakai Amanda Manopo bikin banyak orang terheran-heran.