fashion-beauty

Kulitmu Berjerawat? Coba Hindari Kandungan Ini

Sudah diobati namun jerawat tak kunjung sembuh? mungkin kamu harus hindari kandungan dalam skincare ini.

Rendy Adrikni Sadikin
Kamis, 07 Juni 2018 | 18:22 WIB

Memiliki wajah yang berjerawat memang perlu perawatan dan kesabaran ekstra agar wajah bersih kembali.

Namun jika sudah lama mengobati jerawat tapi tak kunjung menampakkan hasil, mungkin kamu perlu mengecek kembali kandungan produk yang digunakan.

Karena bisa jadi, produk yang kamu pakai itu mengandung bahan-bahan pemicu jerawat.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Minum Teh, Pertanda Sedang Terlalu Cemas?

Seperti dirangkum Dewiku.com, berikut kandungan yang perlu kamu waspadai:

1. Coconut Oil

Baca Juga: Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Cococnut oil/pixabay.com

Coconut oil dapat berfungsi sebagai pelembab maupun make up remover. Namun, ada baiknya pemilik kulit berjerawat menghindari penggunaan bahan yang satu ini dalam takaran yang tinggi.

Kandungan lauric acid yang terdapat di dalam coconut oil sangat bersifat comedogenic.

Sehingga jika penggunaannya terlalu terlalu tebal, akan menyebabkan pori-pori tersumbat dan menumpuk dengan berbagai bakteri, kotoran, dan minyak di permukaan kulit.

2. Sodium Lauryl Sulfate (SLS)

SLS/pixabay.com

Membersihkan wajah dengan busa melimpah memang menyenangkan dan lebih terasa kesat. Tapi tunggu dulu, di balik busa melimpah bisa saja ada bahan kimia yang dikenal dengan nama Sodium Lauryl Sulfate (SLS).  Zat ini berbasis deterjen dan umum ditemukan dalam produk berkategori pembersih rumah tangga.

Dalam penggunaan jangka panjang, SLS dapat membuat kulitmu kering, kemerahan, dan iritasi.  Jika jerawat tak kunjung sembuh, coba cek apakah pembersih wajahmu mengandung bahan ini.

3. Alkohol

Alkohol/pixabay.com

Keberadaan alkohol berfungsi mempercepat pengeringan dan penyerapan produk ke dalam kulit.

Namun efek sampingnya justru membuat wajah kering dan dehidrasi, yang pada akhirnya memicu lebih banyak minyak karena kulit merasa kekurangan sebum pada permukaannya.

Dengan produksi minyak berlebih itulah yang memicu jerawat tidak kunjung hilang.

4. Ekfoliasi dengan Scrub

kulit kering/pixabay.com

Produk scrub  dikenal baik untuk membantu mengangkat sel kulit mati yang tertinggal di kulit. Namun pada kulit yang rentan berjerawat, penggunaan scrub ini sebaiknya dihindari.

Karena pengaplikasian tekstur butiran scrub yang kasar pada wajah rentan berjerawat ternyata dapat mengiritasi kulit dan memicu breakout.  

5. Highly Fragranced Skincare

Parfum/pixabay.com

Kandungan wewangian yang terdapat pada skincare ternyata bisa berakibat buruk pada kulit. Karena fragrance di dalam skincare dapat membuat kulit jadi iritasi dan sensitif.

Baca Juga: Intip Tas Branded Megawati Hangestri, Harganya Cuma Rp1 Jutaan

Ia bisa mengakibatkan munculnya jerawat dan rona kemerahan pada kulit. Kalau kulitmu berjerawat, sebisa mungkin pilih produk yang fragrance free, ya.

fashion-beauty

Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Ini beberapa koleksi tas Putri DA yang harganya tak sampai puluhan juta rupiah.

fashion-beauty

Intip Tas Branded Megawati Hangestri, Harganya Cuma Rp1 Jutaan

Bisa kembaran tas dengan atlet voli Megawati Hangestri, nih!

fashion-beauty

3 Koleksi Parfum Ayu Ting Ting, Wanginya Mewah

Apakah kamu kebetulan menggunakan parfum yang sama dengan Ayu Ting Ting?

fashion-beauty

Putri DA Pakai Tas Gucci Rp20 Jutaan, Gayanya Tetap Kalem

Sebelum menikah dengan anak bos tambang, Putri DA sudah memiliki koleksi tas mewah.

fashion-beauty

Gaya Sporty Fuji saat Main Tenis, Harga Kaus Kakinya Bikin Heran

Fuji mengenakan beberapa produk branded untuk gayanya saat main tenis.

fashion-beauty

Amanda Manopo Pamer Tas Unik, Bentuknya Kayak Sarung Tinju

Desain tas yang dipakai Amanda Manopo bikin banyak orang terheran-heran.