fashion-beauty

Lembutnya Khasiat Masker Pisang untuk Perawatan Kecantikan Wajah

Inilah cara gampang punya wajah cerah dan bersinar!

Rima Sekarani Imamun Nissa
Rabu, 04 Juli 2018 | 08:15 WIB

Pisang termasuk buah yang sangat mudah dijumpai. Teksturnya yang lembut membuat pisang dapat dikonsumsi semua kalangan, mulai dari bayi hingga dewasa dan lansia. Kandungan nutrisinya juga bisa dibilang lengkap, seperti vitamin A, B, C, dan E, hingga asam amino dan zinc.

Selain baik untuk menjaga kesehatan tubuh, pisang juga bisa dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan wajah. Apa saja ya manfaatnya? Bagaimana cara membuat masker pisang dengan mudah di rumah? Simak beberapa tips berikut ini ya!

1. Melembabkan kulit kering

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Minum Teh, Pertanda Sedang Terlalu Cemas?

Ilustrasi potongan buah pisang dan oatmeal / pixabay.com

Pisang mengandung banyak air dan mineral sehingga cukup efektif untuk menghidrasi kulit agar menjadi lebih lembab dan lembut.

Caranya, siapkan masing-masing 1 buah pisang dan kuning telur, lalu tambahkan 1 sendok oatmeal dan madu. Haluskan semua bahan dan campur menjadi satu.

Aplikasikan masker ke wajah, diamkan selama 15 menit, lalu bisa dengan air dingin. Lakukan perawatan ini 2 kali seminggu untuk hasil optimal.

Baca Juga: Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

2. Mencerahkan wajah

Ilustrasi buah pisang dan madu / pixabay.com

Kamu hanya perlu menyiapkan 1 buah pisang yang telah dihaluskan, lalu campur dengan 1 sendok madu. Masker pisang pencerah wajah pun siap. Gunakan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Pakai masker pisang secara rutin setidaknya seminggu sekali. Bintik-bintik hitam dan bekas jerawat di wajahmu akan memudar perlahan sehingga terlihat lebih cerah.

3. Membuat kulit wajah tampak lebih bersinar

Ilustrasi pisang buah pisang dan air putih / pixabay.com

Masker pisang yang satu ini lebih simpel lagi. Kamu bahkan hanya perlu menyiapkan pisang dan air secukupnya. Haluskan pisang, campur dengan air putih hingga menjadi pasta, lalu gunakan sebagai masker wajah selama 15 menit.

Wajahmu juga bakal langsung terlihat lebih bersinar setelah maskeran. Vitamin yang terdapat pada pisang akan membantu meremajakan kulit serta mengurangi stres dan kusam pada wajah.

4. Mengurangi masalah jerawat

Ilustrasi buah pisang dan lemon / pixabay.com

Haluskan 1 buah pisang, lalu tambahkan dengan masing-masing 1 sendok teh madu dan perasan lemon. Aplikasikan ke wajah, biarkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air dingin.

Baca Juga: Couple Goals, Ini Rahasia Rumah Tangga Harmonis Nana Mirdad dan Andrew White

Lakukan perawatan kecantikan wajah dengan masker pisang ini sebanyak 2 kali seminggu agar mendapatkan hasil yang maksimal.

fashion-beauty

Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Ini beberapa koleksi tas Putri DA yang harganya tak sampai puluhan juta rupiah.

fashion-beauty

Intip Tas Branded Megawati Hangestri, Harganya Cuma Rp1 Jutaan

Bisa kembaran tas dengan atlet voli Megawati Hangestri, nih!

fashion-beauty

3 Koleksi Parfum Ayu Ting Ting, Wanginya Mewah

Apakah kamu kebetulan menggunakan parfum yang sama dengan Ayu Ting Ting?

fashion-beauty

Putri DA Pakai Tas Gucci Rp20 Jutaan, Gayanya Tetap Kalem

Sebelum menikah dengan anak bos tambang, Putri DA sudah memiliki koleksi tas mewah.

fashion-beauty

Gaya Sporty Fuji saat Main Tenis, Harga Kaus Kakinya Bikin Heran

Fuji mengenakan beberapa produk branded untuk gayanya saat main tenis.

fashion-beauty

Amanda Manopo Pamer Tas Unik, Bentuknya Kayak Sarung Tinju

Desain tas yang dipakai Amanda Manopo bikin banyak orang terheran-heran.