fashion-beauty

Apa itu Hangnail dan Bagaimana Cara Mengatasinya?

Hangnail sering nongol seperti jarum kecil di sela-sela kuku dan jari.

Tinwarotul Fatonah
Sabtu, 29 September 2018 | 13:00 WIB

Apakah kamu pernah merasa terganggu dengan bagian pinggir kuku yang terasa menusuk seperti jarum kecil yang mengganggu? Itu adalah hangnail Girls! Bukan cuma menggangu, hangnail juga bisa membahayakan kalau dicabut sembarangan. Biar bisa mengatasinya dengan tepat, berikut akan DewiKu jelaskan mengenai hangnail.

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, hangnail adalah kulit mati yang sering nongol di bagian pinggir kuku. Bentuknya memang kecil, tapi seringkali bikin kita terganggu karena kerap menusuk-nusuk permukan kulit.

Jika kamu memiliki hangnail, sebaiknya jangan pernah tergoda untuk mencabutnya ya. Cara yang paling tepat untuk mengatasi hangnail adalah memangkasnya, bukan mencabut.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Yup, hangnail sebaiknya dipangkas dengan alat khusus yang biasanya terdapat dalam manicure kit. Jika kamu mencabutnya secara arogan dan sembarangan, maka jarimu akan terluka dan bengkak.

Ilustrasi manicure kit. (PIxabay)

Tidak punya manicure kit? Potong saja hangnail dengan gunting kuku, tapi pastikan kamu mengguntingnya dengan benar ya, karena gunting kuku memiliki permukaan yang lebar dan tajam, sehingga beresiko mencederai bagian kulit lainnya.

Kenapa kita harus begitu teliti dengan hangnail?

Baca Juga: Ternyata Cengeng Banget, 3 Zodiak Ini Paling Gampang Menangis saat Nonton Film di Bioskop

Karena hangnail biasanya nongol di ujung dekat kuku dan ada banyak saraf serta pembuluh darah di daerah tersebut. Jika kamu asal mencabutnya, akan terjadi peradangan dan pembengkakan karena ujung saraf tertekan. Dalam kondisi yang lebih parah, hangnail bisa menimbulkan nanah dan sangat mengganggu aktivitas.

Pemicu hangnail yang paling sering terjadi adalah kulit dalam keadaan tidak lembap dan perubahan suhu. Misalnya cuaca dingin yang bisa memicu pemisahan kulit. Nah pemisahan kulit ini yang akan muncul sebagai hangnail.

Baca Juga: 4 Inspirasi Resep Olahan Cincau yang Segar di Tengah Cuaca Panas!

Cara mengatasinya adalah menjaga kelembapan kulit di sekitar jari tangan dengan baik dan rajin mengaplikasikan pelembap. Jangan lupa minum air putih yang cukup dan konsumsi vitamin E bila perlu.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Mineral foundation semakin disukai karena teksturnya lebih ringan dari foundation biasa.

fashion-beauty

Aaliyah Massaid Liburan ke Swiss, Begini Gayanya Pakai Jaket Mewah

Aaliyah Massaid mengenakan jaket modis yang harganya mencapai lebih dari Rp30 juta.

fashion-beauty

Ayu Ting Ting Pamer Tas Branded Favorit, Ternyata Kembaran dengan Sosok Spesial

Ayu Ting Ting mengaku berusaha mendapatkan tas yang semirip mungkin dengan idolanya.

fashion-beauty

Ingin Ganti Warna Rambut, Fuji Pilih Salon Elit Langganan Selebritis

Salon tersebut telah menjadi langganan banyak artis ternama, tak terkecuali Nagita Slavina.

fashion-beauty

Gaya Mewah Jennie BLACKPINK di Met Gala 2024, Pakai Cincin Rp300 Juta

Desain gaun yang dikenakan Jennie BLACKPINK juga tampak unik dan menawan.

fashion-beauty

Gaya Nagita Slavina saat Gelar Aqiqah Baby Lily, Gaunnya Cuma Rp700 Ribuan

Nagita Slavina tampak cantik mengenakan busana yang harganya di bawah Rp1 juta.