fashion-beauty

Ingin Punya Kulit Tanning? Coba Pakai Teh Hitam Yuk!

Nggak perlu repot-repot berjemur di pantai, di rumah saja cukup.

Dinar Surya Oktarini
Senin, 24 Desember 2018 | 10:00 WIB

Beberapa perempuan memang lebih menyukai kulit tubuhnya terlihat lebih gelap atau yang sering disebut juga sebagai kulit tanning. Nggak pakai repot, jika ingin punya kulit tanning, kamu bisa coba pakai teh hitam.

Biasanya jika ingin menggelapkan kulit, orang-orang akan pergi ke pantai dan sengaja berjemur di bawah terik matahari. Selain berjemur, ada beberapa produk yang berguna untuk memaksimalkan kulit tanning tersebut.

Nah, tak perlu repot lagi. Kali ini ada cara dan tips agar kulit terlihat lebih gelap dalam waktu singkat. Selain gampang, cara ini juga menggunakan bahan alami yang mudah didapatkan.

Baca Juga: Bongkar Ini Tas Hermes Ayu Ting Ting, Ruben Onsu: Sama Kayak Gue

Ilustrasi kulit. (Pexels/Bennie Lukas Bester)

 

Kamu hanya perlu siapkan lotion dan teh hitam. Caranya gampang banget, pertama tuangkan lotion secukupnya ke dalam wadah. Lalu, larutkan teh hitam ke dalam air putih panas hingga air mulai berubah.

Ketika air sudah mulai menjadi hitam, tuangkan air teh ke dalam wadah yang berisi lotion. Kemudian aduk rata dan mulai oleskan ke bagian tubuh.

Baca Juga: Ternyata Ini Media Sosial Favorit Gen Z, TikTok atau Bukan?

Ilustrasi teh hitam. (Pixabay)

 

Melakukan tanning kulit dengan campuran teh hitam dan lotion ini dijamin cukup ampuh untuk kamu yang ingin memiliki kulit tubuh lebih gelap.

Baca Juga: 6 Jenis Kain Terbaik untuk Baju Lebaran, Nyaman Dipakai dan Tidak Gerah

Pakai campuran lotion ini setiap hari pagi dan malam agar hasilnya maksimal. Selamat mencoba, Girls!

fashion-beauty

6 Jenis Kain Terbaik untuk Baju Lebaran, Nyaman Dipakai dan Tidak Gerah

Berikut beberapa jenis kain yang cocok untuk bahan baju Lebaran.

fashion-beauty

IFW 2024 Jadi Rujukan Tren Mode Lintas Generasi, Berkomitmen Usung Produk Lokal

Indonesia Fashion Week (IFW) 2024 digadang-gadang menjadi pencipta tren fesyen lintas generasi di Indonesia.

fashion-beauty

5 Gaya Paula Verhoeven Pakai Outer Kemeja, Modisnya Anak Muda Banget

Berikut beberapa inspirasi busana kasual ala Paula Verhoeven.

fashion-beauty

Pil KB Hormonal Jadi Penyebab Masalah Kulit? Ini Kata Pakar

Benarkah pil KB hormonal bisa memicu masalah kulit seperti flek hitam di wajah?

fashion-beauty

6 Tips Glam Makeup untuk Lebaran, Cantiknya Tetap Natural

Bagaimana cara menciptakan riasan Lebaran Glam Makeup yang memesona?

fashion-beauty

Brand K-Beauty Ini Luncurkan 2 Produk Baru, Cocok untuk Persiapan Lebaran

Merayakan Ramadan dengan mengekspresikan diri sendiri dan kreativitas bersama produk barenbliss.