fashion-beauty

Jerawat Cinta, Mitos atau Fakta?

Banyak yang bilang kalau jatuh cinta bisa tumbuh jerawat.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Rabu, 27 Februari 2019 | 17:00 WIB

Girls, kalian pernah dengar istilah jerawat cinta nggak? Itu lho, istilah yang dipakai untuk menyebut jerawat yang tumbuh saat kamu sedang jatuh cinta. Sebenarnya, apa hubungan antara jerawat dengan jatuh cinta? Apakah jerawat cinta itu mitos atau fakta?

Ternyata itu hanya mitos, Girls!

Faktanya, pada masa remaja orang-orang akan mulai merasakan cinta dan ini berkaitan dengan hormon. Dilansir dari berbagai sumber, hormon pada masa puber akan membuat beberapa masalah kulit termasuk jerawat.

Baca Juga: Pentingnya Tetap Gunakan Sunscreen Meski Saat Musim Hujan

Nah, pada masa-masa pubertas inilah biasanya remaja mulai mengenal cinta dan bersamaan dengan munculnya jerawat.

Wajah berjerawat. (Pixabay/SharonMcCutcheon)

Hal ini membuat banyak orang memberi embel-embel 'cinta' pada remaja yang sedang berjerawat dan kemudian muncul istilah jerawat cinta hingga sekarang.

Lalu bagaimana cara mengatasi jerawat saat masa pubertas?

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Paling Malas Flexing, Kenapa Harus Pamer?

Sama seperti jerawat pada umumnya, kamu cukup menjaga kebersihan wajah dan menghindari produk-produk yang bisa memperparah kondisi wajah.

Rajin membersihkan wajah

Ini wajib hukumnya buat kamu yang memasuki masa pubertas. Kotoran yang dibiarkan menempel di wajah akan menutup pori dan berakhir dengan jerawat. Sebaiknya cuci wajahmu sebelum tidur dan pagi setelah mandi.

Ilustrasi jerawat. (Shutterstock)

Gunakan produk yang tepat

Salah satu kandungan skincare anti jerawat adalah Benzoyl peroxide. Gunakan produk ini pada wajah yang berjerawat secara rutin hingga wajah kembali bersih. Selain itu, skincare yang mengandung salicylic acid juga sangat baik untuk kulit yang berjerawat karena bisa mencegah kemerahan pada kulit.

Perhatikan kandungan minyak pada wajah

Baca Juga: 3 Tips Laris Manis Jualan Skincare Online, Terapkan Strategi Jitu

Produksi minyak berlebih pada wajah bisa dipengaruhi oleh banyak hal dan sayangnya tidak ada cara yang dapat mengontrol produksi minyak berlebih akibat hormon. Satu-satunya cara yang bisa kamu lakukan adalah menyerap kelebihan minyak dengan oil paper sesering mungkin.

fashion-beauty

Pentingnya Tetap Gunakan Sunscreen Meski Saat Musim Hujan

Dampak dari paparan sinar matahari ini dapat terasa mulai dari kulit kemerahan hingga risiko kanker kulit.

fashion-beauty

Modinity Fashion Parade 2024 Rayakan Kreativitas dan Keanekaragaman Industri Mode Indonesia

Acara bergengsi ini diharapkan dapat menjadi momen penting bagi industri fashion Indonesia.

fashion-beauty

Nggak Usah Jastip, Brand Makeup Korea Ini Akhirnya Hadir di Indonesia

Espoir, professional makeup brand asal Korea Selatan hadir di Indonesia.

fashion-beauty

Pergi Mancing Ikan, Prilly Latuconsina Bawa Tas Branded

Harga tas branded yang dibawa Prilly Latuconsina ke tempat mancing ternyata tembus dua digit.

fashion-beauty

4 Tas Hermes Aisyahrani Seharga Rp1 Miliar, Tak Kalah Cetar dari Kakaknya

Aisyahrani memiliki beberapa tas Hermes yang harganya tembus miliaran Rupiah.

fashion-beauty

Rekomendasi Fashion Ramadan untuk Pria, Bisa Sekalian Jadi Baju Lebaran

Terinspirasi motif khas masjid, intip koleksi terbaru fashion Ramadan untuk laki-laki.