fashion-beauty

Coba di Rumah, yuk! 8 Tips Mudah Hilangkan Noda Hitam di Wajah

Noda hitam bisa mengganggu penampilan dan mengurangi kepercayaan diri.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Jumat, 25 September 2020 | 16:00 WIB

Selain jerawat, masalah kulit yang sering dirasa mengganggu penampilan adalah noda hitam di wajah. Walau bisa ditutupi dengan foundation atau concealer, noda hitam tetap kerap bikin frustrasi.

Ada berbagai hal yang bisa menyebabkan munculnya noda hitam di wajah. Selain bekas jerawat, noda hitam juga bisa disebabkan oleh perubahan hormon hingga paparan sinar matahari berlebih.

Kalau kamu punya masalah dengan bintik hitam di wajah dan tak kunjung bisa menghilangkannya, kamu bisa mencoba beberapa bahan-bahan alami berikut.

Baca Juga: 3 Sepatu Mewah Puan Maharani, Diam-Diam Seleranya Old Money

Melansir laman Swirlster dari NDTV, ada beberapa bahan alami yang dapat mengatasi pigmentasi serta menstimulasi regenerasi kulit.

1. Membuat scrub alami

Oatmeal. (Unsplash/Melissa Di Rocco)

Cukup mencampurkan 2 sendok teh bubuk oatmeal, 1 sendok teh bubuk almond, 1/2 sendok teh madu, 1/2 sendok teh perasan lemon, dan 1 sendok teh perasan jeruk.

Baca Juga: Aromanya Unik, Ini 3 Rekomendasi Parfum untuk Anak Muda

Campur hingga rata, lalu gosokkan dengan lembut di wajah. Diamkan 15 menit, lalu bilas dengan air hangat.

2. Gunakan kantong teh celup

Kalau kamu hobi meminum teh, jangan langsung membuang kantong teh setelah diseduh. Simpan kantong teh ini di dalam kulkas.

Setelah dingin, letakkan kantong teh di area sekitar mata selama setengah jam per hari. Hal ini bisa membantu mengurangi kantong hitam atau bintik hitam di sekitar mata.

3. Membuat masker alami

Ilustrasi masker (shutterstock)

Selain scrub, kamu juga bisa membikin masker wajah alami. Pertama, campurkan 1 sendok teh perasan lemon dengan 2 sendok teh perasan jeruk.

Setelahnya, masukkan dua sendok teh air dari tomat yang sudah dihancurkan. Campurkan pula dua sendok teh tepung besan. Aduk hingga merata, lalu gunakan di area wajah dan leher. Biarkan 10 menit sebelum membilasnya hingga bersih.

4. Membuat toner

Sari cuka apel. (Shutterstock)

Toner bisa membantu mengatasi bintik hitam di wajah. Untuk membuat toner sendiri, cukup campurkan satu sendok makan cuka apel dengan air.

Gunakan kapas, lalu aplikasikan cairan toner ini ke area bintik hitam. Tunggu hingga kering. Setelah itu, bilas dengan air hangat. Prosedur ini bisa diulangi 2 kali sehari.

5. Gel lidah buaya

Lidah Buaya (Shutterstock)

Lidah buaya termasuk tanaman yang punya banyak manfaat bagi kulit. Gel dari lidah buaya juga bisa menghilangkan noda hitam.

Campurkan dua sendok makan gel aloe vera dengan satu sendok makan madu. Diamkan 5-10 menit dalam mangkok. Oleskan di area bintik hitam dan biarkan mengering. Setelah itu, bilas wajah dengan air hangat hingga bersih.

6. Menggunakan susu

Ilustrasi perawatan kecantikan dengan susu. (Shutterstock)

Susu mengadung asam laktat yang bermanfaat memutihkan dan membuat kulit lebih bersinar.

Celupkan kapas ke dalam susu murni, kemudian aplikasikan di area bintik hitam. Tunggu hingga kering dan bilas dengan air hangat. Proses ini dapat diulang dua kali sehari.

7. Menggunakan kentang

Ilustrasi kentang. (shutterstock)

Kentang mengadung asam azaleat yang bisa mengurangi noda, bintik hitam, dan pigmentasi di wajah. Iris kentang dan usapkan di bagian wajah yang bernoda. Setelah kering, cuci wajah seperti biasa.

Kamu bisa melakukan metode ini sekali setiap hari.

8. Perbanyak vitamin C

Baca Juga: 5 Tas Mewah Aura Kasih, Ada Hermes Seharga Nyaris Rp500 Juta

Ilustrasi vitamin C (shutterstock)

Terakhir, jangan lupa banyak mengonsumsi vitamin C. Selain meratakan warna kulit, vitamin C juga bermanfaat mencerahkan wajah secara alami. Vitamin C juga mengandung antioksidan yang melindungi kulit dari penuaan dini.

fashion-beauty

3 Sepatu Mewah Puan Maharani, Diam-Diam Seleranya Old Money

Inilah beberapa sepatu mewah yang pernah dipakai Puan Maharani.

fashion-beauty

Aromanya Unik, Ini 3 Rekomendasi Parfum untuk Anak Muda

Parfum yang cocok untuk anak muda ini memiliki aroma unik dengan berbagai keistimewaan tersendiri.

fashion-beauty

5 Tas Mewah Aura Kasih, Ada Hermes Seharga Nyaris Rp500 Juta

Inilah beberapa koleksi tas mewah yang pernah dikenakan Aura Kasih.

fashion-beauty

Bos MS Glow Lebaran di Malang, Ketahuan Pakai Sandal Rp150 Juta

Sandal yang dipakai Shandy Purnamasari saat Lebaran sukses mencuri perhatian.

fashion-beauty

Tips Pilih Makeup sesuai Warna Kulit, Ini Kata MUA Profesional

Ternyata bukan coba mengoleskan ke punggung tangan, simak tips dari MUA profesional ini.

fashion-beauty

Kasual dan Menawan, 5 Gaya Dian Sastrowardoyo Pakai Celana Denim

Berikut inspirasi padu padan busana kasual ala Dian Sastrowardoyo.