fashion-beauty

Hasilnya Bikin Merinding, Curhat Ibu Nekat Suntik Botox di Dokter Gigi

Ibu tersebut kini menyesal karena ekspresi wajah berubah seram.

Amertiya Saraswati
Rabu, 01 September 2021 | 10:30 WIB

Seiring bertambahnya usia, kerutan di wajah dapat menimbulkan rasa kurang percaya diri. Pasalnya, wajah akan terlihat menuai akibat kerutan di wajah.

Untuk mengatasinya, beberapa orang memilih untuk melakukan suntik Botox. Prosedur suntik Botox memang dipercaya dapat mengatasi kerutan.

Meski begitu, ibu satu ini malah apes setelah suntik Botox. Niatnya tampil cantik, wajah wanita bernama Stephanie tersebut malah berubah mengerikan.

Baca Juga: Ayu Dewi Dipuji Cantik Tanpa Makeup, Santai Jemput Anak Sekolah sambil Maskeran

Melansir The Sun, Stephanie mengungkap curhatannya lewat akun TikTok @momtimes6. Di sana, ibu ini membagikan foto sebelum dan sesudah Botox.

"Beritahu wajahmu tidak cocok mendapat suntik Botox tanpa memberitahukannya secara langsung," tulis ibu ini pada caption.

Menurut Stephanie, kulit wajahnya masih terasa kaku setelah ia melakukan Botox. Hal ini membuat ekspresi wajahnya berubah mengerikan.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Punya Kebun Organik, Begini Cara Merawatnya

Curhat Ibu Wajahnya Berubah Mengerikan setelah Botox (tiktok.com/@momtimes6)

"Aku melakukan ini dua tahun lalu dan temanku yang melakukannya," ungkap Stephanie menyesal.

"Temanku adalah dokter gigiku, dan mereka seharusnya tahu semua otot di wajah, jadi mereka tahu di mana harus menyuntikkannya tapi dia memasukkan terlalu banyak (Botox)."

Stephanie sendiri menjelaskan bahwa ia sering membuat ekspresi wajah dengan menggunakan alis. Hal ini membuat dahi Stephanie mudah berkerut.

Namun, setelah menggunakan Botox, alis Stephanie malah sulit digerakkan sehingga ekspresi wajahnya tampak mengerikan.

Video Stephanie sebelum dan sesudah menggunakan Botox tersebut kini telah ditonton hingga 560 ribu kali.

Curhat Ibu Wajahnya Berubah Mengerikan setelah Botox (tiktok.com/@momtimes6)

Meski begitu, tak sedikit warganet yang gagal paham mengapa ibu tersebut memilih melakukan Botox di dokter gigi.

"Cari seseorang yang tahu apa yang mereka lakukan," tulis salah satu warganet menyarankan.

"Jangan pernah pergi ke dokter gigi atau ahli kecantikan untuk suntik Botox, kunjungi dokter kulit atau dokter bedah plastik untuk hasil terbaik."

"Kau meminta tolongs eseorang yang tidak tahu apa yang sedang mereka lakukan," tambah komentar lain.

Baca Juga: Perawatan Kecantikan Dukung Pengembangan Diri Perempuan, Kok Bisa?

"Ini bukan salah Botox. Ini salah yang menyuntikkan. Kau pasti tidak mengunjungi dokter bedah plastik," tulis komentar lain menasihati ibu tersebut.

fashion-beauty

7 Tips Membersihkan Makeup, Jangan Cuma Cuci Muka!

Berikut beberapa tahapan membersihkan makeup yang bisa kamu coba terapkan.

fashion-beauty

Tips Retouch Lipstik ala Aaliyah Massaid, Gampang Banget!

Tampak segar sepanjang hari, begini cara Aaliyah Massaid retouch lipstick.

fashion-beauty

Harganya Rp20 Jutaan, Sepatu Dian Sastrowardoyo Ternyata Produk Ramah Lingkungan

Seperti apa penampakan sepatu ramah lingkungan yang dikenakan Dian Sastrowardoyo?

fashion-beauty

Kahiyang Ayu Perawatan Rambut di Salon Langganan, Habis Berapa Duit?

Ada beberapa perawatan yang dijalan Kahiyang Ayu saat datang ke salon langgannya.

fashion-beauty

Berkunjung ke Rumah Calon Mertua, Ayu Ting Ting Kalem Bawa Tas Mewah

Ayu Ting Ting mengikuti halal bihalal di rumah calon mertuanya.