fashion-beauty

Mengenal Lebih Dekat Ethical Fashion

Ketika industri mode lebih bertanggung jawab.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Minggu, 06 Januari 2019 | 09:00 WIB

Industri mode bergerak sangat cepat, modelnya terus berganti dan menarik untuk diikuti. Namun sayang dalam proses produksinya masih memiliki efek buruk, karena itulah sekarang muncul ethical Fashion.

Konsumen kini kian menggemari fast fashion yaitu produk fesyen yang cepat berganti tren, memiliki biaya produksi yang murah, namun terbatas waktu penggunaannya karena kurang berkualitas.

Di sisi lain, fast fashion membuat penekanan biaya produksi oleh pabrik yang cukup drastis, sehingga membuat para buruh pabrik mendapatkan upah yang tidak layak dan tidak sebanding dengan kondisi pekerjaan mereka yang menguras waktu dan tenaga.

Baca Juga: Aromanya Unik, Ini 3 Rekomendasi Parfum untuk Anak Muda

Melihat efeknya yang makin destruktif, ethical fashion hadir untuk meredam pertumbuhan fast fashion.

Ethical Fashion adalah sebuah konsep atau gerakan fashion yang memperhatikan hak-hak dan kesejahteraan pekerjanya, juga sekaligus melindungi lingkungan dengan memperhatikan proses produksinya.

Ilustrasi fashion warna hijau. (Pexels/Leah Kelley)

 

Baca Juga: 5 Tas Mewah Aura Kasih, Ada Hermes Seharga Nyaris Rp500 Juta

Kebalikan dari fast fashion, ethical fashion mengutamakan ketelitian mulai dari pemilihan bahan baku, pemilihan pola dan motif, pewarnaan, hubungan desainer dengan perajin, hingga manfaat bagi masyarakat.

Untuk penerapan ethical fashion sendiri bisa dilakukan oleh industri serta konsumen. Bagi industri harus lebih memperhatikan lagi dampak lingkungan serta kelayakan dari sisi upah bagi para pekerjanya.

Sedangkan dari sisi konsumen cukup mudah kok, seperti membeli pakaian preloved, mendaur ulang busana, hingga membeli busana yang model atau warnanya akan selalu mengikuti tren.

Baca Juga: 20 Pantun Gombal Bikin Pujaan Hati Salting, Cocok untuk PDKT

Bagaimana? Sudah tertarik menerapkan konsep ethical fashion?

fashion-beauty

Aromanya Unik, Ini 3 Rekomendasi Parfum untuk Anak Muda

Parfum yang cocok untuk anak muda ini memiliki aroma unik dengan berbagai keistimewaan tersendiri.

fashion-beauty

5 Tas Mewah Aura Kasih, Ada Hermes Seharga Nyaris Rp500 Juta

Inilah beberapa koleksi tas mewah yang pernah dikenakan Aura Kasih.

fashion-beauty

Bos MS Glow Lebaran di Malang, Ketahuan Pakai Sandal Rp150 Juta

Sandal yang dipakai Shandy Purnamasari saat Lebaran sukses mencuri perhatian.

fashion-beauty

Tips Pilih Makeup sesuai Warna Kulit, Ini Kata MUA Profesional

Ternyata bukan coba mengoleskan ke punggung tangan, simak tips dari MUA profesional ini.

fashion-beauty

Kasual dan Menawan, 5 Gaya Dian Sastrowardoyo Pakai Celana Denim

Berikut inspirasi padu padan busana kasual ala Dian Sastrowardoyo.

fashion-beauty

Paula Verhoeven Mantap Berhijab, Ini 5 Potret Modisnya

Gaya busana Paula Verhoeven tetap tampak begitu menawan setelah memutuskan mantap berhijab.