lifestyle

Tips Diet Naomi Osaka, Juara Grand Slam US Open 2018

Naomi Osaka bagi-bagi tips diet sehat andalannya.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Jumat, 14 September 2018 | 13:18 WIB

Petenis Jepang Naomi Osaka baru-baru ini menjadi perhatian dunia karena berhasil mengalahkan Serena Williams di babak final Grand Slam US Open 2018. Semua orang seakan ingin tahu apa saja kunci kesuksesannya, termasuk berharap mendapatkan tips diet sehat dari seorang Naomi Osaka.

Naomi Osaka rupanya hidupdengan aturan diet yang sangat ketat. Gaya hidup perempuan berusia 20 tahun ini bisa dibilang berbeda jauh dengan kebanyakan gadis sebayanya.

Naomi Osaka mengatakan ia berpegang teguh pada konsep diet ketat, baik saat turnamen tenis sedang berlangsung maupun tidak.

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Pinjam Uang, Pertanda Kebanyakan Utang di Dunia Nyata?

''Ini akan terdengar agak ekstrem, tetapi selama tidak bertanding, saya biasa makan makanan rebus. Saya akan merebus ayam dan brokoli, tidak ada karbohidrat,'' ungkap Naomi Osaka kepada Teen Vogue.

Menu diet sehat. (Unsplash/Katka Pavlickova)

Saat kompetisi berlangsung, Naomi Osaka menjalani program diet yang sedikit lebih longgar.

''Saya sudah makan sarapan yang sama selama dua minggu berturut-turut, yaitu salmon bagel. Saya memakannya sebelum pertandingan,'' kata dia.

Baca Juga: Web Series Ini Suguhkan Keragaman Kuliner di Jatim, Banjarmasin dan Lombok, Tonton Yuk!

Naomi Osaka mengaku suka es krim. Hanya saja, dia sadar bahwa dirinya tidak boleh terlalu sering dimanjakan dengan makanan-makanan enak seperti es krim.

Es krim rasa matcha. (Unsplash/Anna Ribes)

''Saya hanya boleh makan es krim matcha. Saya tidak memakannya ketika saya berlatih, tetapi jika saya memenangkan turnamen, baru saya akan memakannya,'' ungkap Naomi.

Bukan cuma es krim saja, Naomi Osaka juga tidak bisa menikmati makanan lezat khas Jepang, seperti sushi dan udon.

''Saya tidak diizinkan untuk makan karbohidrat menjelang turnamen, jadi saya sedikit sedih. Tapi mudah-mudahan, saya memakan setidaknya satu makanan enak,'' tuturnya.

Bagaimana menurutmu? Apakah kamu tertarik mencoba tips diet sehat dari Naomi Osaka?

 

Baca Juga: Ratusan Desainer Meriahkan Panggung Indonesia Fashion Week 2024

Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Tips Diet Naomi Osaka, Jawara US Open asal Jepang

lifestyle

Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Berdasarkan hasil survei, 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan.

lifestyle

Manfaat Minum Susu saat Sahur, Minuman Sehat Kaya Protein

Belum banyak yang tahu, ini pentingnya konsumsi susu saat sahur.

lifestyle

5 Resep Kue Bawang Renyah, Camilan Gurih di Hari Lebaran

Mau bikin kue bawang sendiri di rumah? Simak resep di bawah ini!

lifestyle

Senyuman 4 Zodiak Ini Paling Gampang Bikin Hati Meleleh, Gemas Banget!

Beberapa zodiak disebut memiliki senyuman imut menggemaskan.

lifestyle

8 Arti Mimpi Uang Robek, Bakal Ada Perubahan Prioritas Hidup

Apakah mimpi uang robek selalu berkaitan dengan masalah keuangan?

lifestyle

Cegah Masalah Asam Lambung, Habis Sahur Jangan Langsung Tidur

Penderita asam lambung juga tidak langsung makan berat saat berbuka puasa.