lifestyle

Wajib Baca, Begini Tips Memilih Pasangan Hidup ala Barack Obama

Apakah kamu telah memilih pasangan terbaik?

Rima Sekarani Imamun Nissa
Minggu, 08 Juli 2018 | 18:30 WIB

Kisah cinta Barack Obama dan Michelle Obama menjadi perhatian publik. Saat masih menjabat sebagai presiden Amerika Serikat ke-44, Obama bahkan tidak segan pamer kemesraan dengan sang istri. Wajar kalau mereka disebut pasangan romantis dan inspiratif. Married couple goals banget!

Barack Obama dan Michelle Obama pertama kali bertemu 28 tahun lalu. Saat itu, keduanya masih menjadi pengacara muda. Mereka kemudian menikah pada 3 Oktober 1992. Setelah hampir 26 tahun berlalu, tidak ada sedikitpun cinta yang memudar. Kira-kira rahasianya apa ya?

Dilansir dari Boredpanda.com, Obama rupanya pernah berbagi tips cara memilih pasangan hidup biar bisa langgeng seperti dirinya dan Michelle. Tips tersebut awalnya diberikan kepada mantan direktur komunikasi gedung putih, Dan Pfeiffer, pada 2015 lalu.

Baca Juga: Hore! Kondisi Finansial 4 Zodiak Ini Diprediksi Membaik Tahun 2024

Pfeiffer kemudian menyebarluaskan tips cinta dari Obama melalui bukunya yang berjudul Yes, We (Still) Can. Ternyata, menurut Obama, ada tiga pertanyaan yang harus diajukan kepada diri sendiri sebelum memutuskan untuk menikah dengan seseorang. Apa saja ya?

Apakah dia adalah seseorang yang kamu anggap menarik?

Barack Obama dan Michelle Obama / Instagram @barackobama

Setelah menikah, kamu akan menghabiskan lebih banyak waktu dengan pasangan dibandingkan siapapun di dunia ini. Dia yang akan menemanimu seumur hidup, menua bersama hingga maut memisahkan.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Minum Teh, Pertanda Sedang Terlalu Cemas?

Jadi tidak ada lebih penting dari menikah dengan pasangan yang akan selalu terlihat menarik buat kamu. Sampai kapanpun, kamu bakal antusias untuk mendengarkan apa yang akan dia katakan atau melihat yang dia lakukan. Setuju?

Apakah dia membuat kamu tertawa?

Barack Obama dan Michelle Obama / Instagram @barackobama

Pertanyaan ini mungkin terdengar jauh lebih sederhana dibanding poin pertama. Tentu kita membutuhkan seorang pendamping hidup yang bisa membuat kita tertawa dan bahagia kan? Buat apa menikah kalau setelah itu hidupmu jadi penuh drama dan bikin kamu tersiksa?

Apakah dia bisa menjadi ibu yang baik?

Barack Obama dan Michelle Obama / Instagram @barackobama

Obama mengajukan pertanyaan ini kepada Pfeiffer karena dia seorang lelaki. Kalau kamu, sah-sah saja mengubah pertanyaannya menjadi, “Apakah dia bisa menjadi ayah yang baik?”

Menikah bukan hanya soal menjalin kasih berdua. Akan tiba saatnya kamu dan pasangan memiliki anak-anak sebagai anugerah dari Tuhan. Jadi, kalian memang harus bersiap menjadi orang tua yang baik juga kan?

Baca Juga: Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Girls, hidup ini sangat singkat. Kita tentu tidak berharap menghabiskannya bersama orang yang salah. Jadi apakah kamu sudah mantap bahwa dia adalah pasangan terbaik untuk mengarungi bahtera pernikahan? Coba ajukan tiga pertanyaan kepada dirimu sendiri sesuai saran dari Obama.

lifestyle

7 Arti Mimpi Minum Teh, Pertanda Sedang Terlalu Cemas?

Inilah beberapa arti mimpi minum teh yang mungkin pernah kamu alami.

lifestyle

Couple Goals, Ini Rahasia Rumah Tangga Harmonis Nana Mirdad dan Andrew White

Kemesraan pasangan selebritas Nana Mirdad dan Andrew White kerap bikin warganet baper.

lifestyle

Tes Kepribadian: Bentuk Kuku Bisa Ungkap Karakter Tersembunyi Seseorang

Bentuk kuku kamu cenderung panjang atau lebar? Cari tahu maknanya di bawah ini.

lifestyle

Mei 2024 Jadi Bulan Penuh Rintangan untuk 5 Zodiak Ini, Tetap Semangat!

Zodiak apa saja yang harus bersiap mengalami banyak rintangan sepanjang Mei 2024?

lifestyle

8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Apakah kamu pernah mimpi melihat buaya putih?

lifestyle

Makan Siang di Tengah Musim Salju Kanada, Tengku Firmansyah Malah Pamer Makanan Ini

Tengku Firmansyah mengungkap menu makan siang yang disantap di tengah cuaca bersalju.