lifestyle

Selain Ammar Zoni dan Irish Bella, 5 Seleb Ini Menikah dengan Adat Minang

Pernikahan adat Minang juga pernah dilakukan beberapa pasangan selebriti Tanah Air sebelumnya.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Selasa, 30 April 2019 | 16:30 WIB

Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti Indonesia, Ammar Zoni dan Irish Bella. Menikah dengan adat Minang, pasangan suami istri muda ini nampak bahagia.

Nah, selain Ammar Zoni dan Irish Bella ada beberapa seleb menikah dengan adat Minang juga, lho.

Ammar Zoni dan Irish Bella menggelar pernikahan pada hari Minggu (28/09/2019), di kawasan Lembang, Bandung, Jawa Barat. Pernikahan pasangan ini memang sangat ditunggu-tunggu dan sukses menjadi pusat perhatian publik.

Baca Juga: Ratusan Desainer Meriahkan Panggung Indonesia Fashion Week 2024

Salah satu fakta unik dari pernikahan Ammar Zoni dan Irish Bella adalah prosesi akad nikah yang menjadi sorotan publik. Hal tersebut dikarenakan Ammar Zoni sempat mengulang ijab kabul.

Irish Bella dan Ammar Zoni. (Muhaimin/Suara.com)

Meski sempat ada kendala, prosesi akad nikah tersebut berjalan dengan lancar. Selain suasana prosesi pernikahan, hal yang banyak disoroti oleh publik adalah penampilan Ammar Zoni dan Irish Bella dalam balutan busana pengantin.

Pernikahan mewah ini mengusung adat Minang. Seperti diketahui, Minang merupakan tanah kelahiran Ammar Zoni. Irish Bella tampak anggun dan menawan dengan balutan busana berwarna biru tosca.

Baca Juga: 7 Ide Parcel Rp100 Ribu, Lebih Hemat tapi Tetap Berkualitas

Selain Ammar Zoni dan Irish Bella, ada beberapa seleb menikah dengan adat Minang juga. Siapa saja mereka? Check this out!

1. Ashraf Sinclair dan Bunga Citra Lestari

Bunga Citra Lestari. (Suara.com/Dinda Rachmawati)

Pernikahan mereka dilaksanakan di dua tempat, Malaysia dan Jakarta. Ketika melaksanakan pernikahan di Jakarta, wanita yang akrab disapa BCL ini memutuskan untuk mengenakan adat Minang dengan suntiang yang ditelakkan di atas kepalanya. Bagi yang belum tahu BCL, memiliki darah asli Minangkabau.

2. Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti

Aktor utama dalam film 'Ayat Ayat Cinta' ini resmi menikah dengan Vanny Widyasasti. Keduanya menggelar resepsi di Jakarta Selatan dengan menggunakan busana adat Minang. Keduanya tampak gagah dan anggun dengan busana pengantin berwarna biru.

3. Engku Erman dan Laudya Cynthia Bella

Laudya Cynthia Bella. (Suara.com/Sumarni)

Saat memutuskan menikah dengan seorang duda asal Malaysia, Laudya Cynthia Bella memutuskan mengusung adat Minang untuk merayakan hari bahagianya. Diketahui wanita cantik ini memang memiliki keturunan Minangkabau.

4. Dimas Aditya dan Tika Bravani

Tika Bravani merupakan aktris berdarah Minang. Pernikahan Dimas Aditya dan Tika Bravani yang diselenggarakan pada tahun 2016 lalu sangat kental dengan suasana Minang. Dekorasi pelaminan pun sangat khas dan kedua mempelai mengenakan busana Koto Gadang.

5. Vicky Kharisma dan Acha Septriasa

Acha Septriasa. (Suara.com/Sumarni)

Acha Septriasa menikah dengan pujaan hatinya bernama Vicky Kharisma pada Desember 2016 lalu. Keduanya mengusung adat Minang pada saat resepsi.

Baca Juga: Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Ternyata kedua keluarga pasangan ini memang mempunyai darah Sumatera Barat. Sementara ketika momen akad nikah, Vicky Kharisma dan Acha Septriasa mengenakan adat Jawa.

lifestyle

Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Berdasarkan hasil survei, 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan.

lifestyle

Manfaat Minum Susu saat Sahur, Minuman Sehat Kaya Protein

Belum banyak yang tahu, ini pentingnya konsumsi susu saat sahur.

lifestyle

Liburan ke Luar Negeri Susah Cari Makanan Halal? Dian Ayu Lestasi Berbagi Tips Mudahnya

Suka jalan-jalan ke luar negeri? Dian Ayu Lestari ungkap caranya mencari makanan halal.

lifestyle

8 Arti Mimpi Uang Robek, Bakal Ada Perubahan Prioritas Hidup

Apakah mimpi uang robek selalu berkaitan dengan masalah keuangan?

lifestyle

Cegah Masalah Asam Lambung, Habis Sahur Jangan Langsung Tidur

Penderita asam lambung juga tidak langsung makan berat saat berbuka puasa.

lifestyle

3 Tips Mudik Lebaran, Seru-seruan Modal Smartphone Canggih

Mudik jadi terasa lebih seru dengan smartphone beserta fitur istimewanya.