lifestyle

Jangan Sepelekan, Kematian Teman Dekat Bisa Pengaruhi Kesehatan Mental

Dampak psikologis yang mungkin terjadi ketika harus kehilangan teman dekat untuk selamanya.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Senin, 07 Oktober 2019 | 08:00 WIB

Kepergian teman dekat untuk selamanya bukanlah perkara sederhana. Bentuk kehilangan ini semestinya sangat dimaklumi karena kematian merupakan sesuatu yang pada akhirnya pasti terjadi. Namun, apa saja dampaknya bagi mereka yang ditinggalkan?

Mengutip Hellosehat, tahun 2019, ada sebuah penelitian tentang efek psikologis dari kematian teman dekat. Dilansir dari Plos One, penelitian tersebut menyurvei lebih dari 26.000 peserta dan sekitar 9.000 orang di antaranya memiliki setidaknya satu teman yang sudah meninggal. 

Menurut ketua tim peneliti, dr. Wai-man (Raymond) Liu, mereka yang berduka atas kematian temannya mengalami penurunan kesehatan fisik dan mental cukup drastis. Tak cuma itu, kestabilan emosi dan kehidupan sosial pun turut berpengaruh. 

Baca Juga: Koleksi Jam Tangan Mewah, Ini Merek Favorit Dian Sastrowardoyo

Kematian seorang teman dekat juga disebut dapat mengurangi interaksi seseorang dengan orang lain. Akibatnya, sering kali mereka kesulitan mendapatkan bantuan untuk memulihkan rasa kehilangan itu.

Hal tersebut umumnya terjadi pada mereka yang tak punya terlalu banyak teman.

Sementara itu, mereka yang mempunyai kecenderungan suka bersosialisasi dengan orang lain diketahui lebih mudah mendapatkan bantuan dan dukungan ketika berduka.

Baca Juga: Cantiknya Bunga Bangkai Jenis Amorphophallus Titanum Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas!

Ilustrasi perempuan. (Unsplash/Anthony Tran)

Penelitian tersebut seolah menjadi pengingat untuk tak meremehkan dampak psikologis situasi di mana seseorang menghadapi kematian teman dekat. Pasalnya, selama ini sering kali kematian seorang teman dinilai tidak terlalu berpengaruh terhadap hidup seseorang. Padahal, kenyataannya tidak seperti itu. 

Oleh karenanya, dibutuhkan strategi yang cukup jitu untuk mengatasi rasa kehilangan dan berduka akibat kematian teman dekat. Harapannya, bisa menekan efek negatif yang mungkin ditimbulkan.

Merasa berduka selama beberapa hari sebenarnya wajar. Namun jika hal ini menahan Anda untuk terus maju, tentu itu adalah sesuatu yang negatif, kan?

Masih mengutip dari Hellosehat, berikut beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasinya.

1. Berada di lingkungan yang mendukung.

Orangtua, pasangan, sahabat, atau orang lain yang dapat Anda percaya mungkin dapat membantu Anda melewati fase berduka. Cobalah untuk mencurahkan isi hati Anda kepada mereka sehingga beban hati terasa lebih ringan.

Menghibur sahabat yang berduka. (Unsplash/Court Prather)

2. Menerima kenyataan

Saat kehilangan teman dekat, Anda mungkin berpikir mengapa hal buruk sampai bisa menimpa orang baik sepertinya. Namun, mungkin Anda juga tidak akan berhasil menemukan jawaban pasti.

Alih-alih terus-menerus bertanya, cobalah menerima kenyataan bahwa kematiannya adalah sebuah kejadian yang memang semestinya terjadi tanpa perlu dicari tahu jawabannya.

3. Menjaga diri sendiri

Anda mungkin menjadi sering merenungkan nasib orang yang sudah meninggal dibandingkan diri sendiri hingga akhirnya jadi mengabaikan kesehatan Anda. 

Meski nafsu makan mungkin menghilang atau Anda mengalami susah tidur, Anda tetap memperhatikan diri sendiri untuk menjaga kesehatan, baik secara fisik maupun psikologis.

Liburan di pantai. (Unsplash/Artem Beliaikin)

4. Berlibur atau mengambil cuti

Saat Anda mengalami stres akibat kematian teman dekat, cobalah mengambil cuti atau berlibur untuk mengistirahatkan diri sejenak. 

Berikan diri Anda waktu untuk beradaptasi dengan rasa kehilangan. Setelahnya, sibukkan diri Anda agar tak terlalu sering memikirkan perasaan tersebut.

5. Menghibur diri sendiri

Selain mendapatkan dukungan dari orang lain, Anda pun mesti mendukung diri sendiri untuk maju dengan menghibur diri sendiri. Caranya pun beragam, contohnya dengan melakukan hobi atau hal yang Anda sukai.

Baca Juga: Demo Bar and Bistro, Tempat Nongkrong di Jakarta yang Terus Berinovasi Demi Pengalaman Kuliner Terbaik

Pada akhirnya, ada satu hal yang perlu diingat. Berduka memang tak dilarang. Namun dengan terus memikirkannya hingga berdampak buruk terhadap kesehatan diri sendiri, tentu itu juga tidak diinginkan oleh sahabat Anda yang telah tiada. Iya, kan?

lifestyle

Cantiknya Bunga Bangkai Jenis Amorphophallus Titanum Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas!

Lokasi bunga bangkai sendiri terletak di Kebun Raya Cibodas, bersebelahan dengan Taman Lumut.

lifestyle

20 Pantun Gombal Bikin Pujaan Hati Salting, Cocok untuk PDKT

Mau kirim pantun gombal untuk meluluhkan pujaan hati?

lifestyle

Balikan dengan Mantan Pacar? 4 Zodiak Ini Mau Berikan Kesempatan Kedua

Ada beberapa zodiak yang cenderung tak ragu balikan dengan mantan pacarnya.

lifestyle

6 Arti Mimpi Bulan Madu ke Luar Negeri, Harapan Indah Segera Tercapai

Pernah mimpi pergi bulan madu ke luar negeri? Apa maknanya?