fashion-beauty

Hindari Cuci Muka dengan Sabun di Pagi Hari, Ini Alasannya!

Kamu sering cuci muka dengan sabun di pagi hari? Mulai sekarang sebaiknya dihindari. Baca alasannya di bawah ini.

Tinwarotul Fatonah
Selasa, 04 September 2018 | 10:00 WIB

Cuci muka adalah kegiatan wajib yang kita lakukan setiap hari. Tujuan utamanya sudah jelas, agar wajah bersih dan segar. Untuk meyakinkan hal itu, banyak orang yang menggunakan sabun khusus wajah atau facial foam untuk cuci muka. Mereka yakin jika kandungan yang diformulasikan dalam facial foam sangat ampuh untuk membersihkan wajah termasuk saat cuci muka di pagi hari.

Jika dilihat dari sisi kesehatan kulit, ternyata cuci muka dengan facial foam di pagi hari itu nggak baik lho. Seorang ahli kesehatan dan perawatan kulit asal Maryland, Amerika Serikat bernama Arleen Lamba menjelaskan jika kandungan bahan kimia dalam facial foam akan menghilangkan kandungan minyak alami pada kulit yang dihasilkan saat tidur malam.

Ilustrasi cuci muka. (Pinterest)

Jadi, ketika tidur malam, tubuh manusia memproduksi minyak alami untuk menyeimbangkan kesehatan kulit, terutama di area wajah. Banyak atau sedikitnya jumlah minyak yang dihasilkan sudah ditakar oleh tubuh dan disesuaikan dengan kebutuhan alami setiap orang. Jadi kalau kamu bangun tidur dan merasa wajahmu sangat oily, itu justru pertanda baik girls!

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Itu artinya tubuhmu masih merespons kebutuhan minyak alami yang dibutuhkan wajahmu agar tetap sehat dan terhidrasi. Jika kamu kemudian mencuci muka dengan facial foam, maka minyak alami yang tersebut akan hilang.

Facial foam juga banyak yang mengandung SLS atau Sodium Lauryl Sulfate yang membuat kulit semakin kering. Nah, jika kulitmu semakin kering, maka lagi-lagi tubuh akan merespons dan mengirimkan minyak alami yang jumlahnya juga semakin banyak. Hal ini bertujuan untuk pertahanan agar kulit tetap lembap. Oleh karena itu, jangan heran jika kulit wajahmu akan menjadi jauh lebih berminyak dari sebelumnya.

Ilustrasi cuci muka. (Pinterest)

Agar kulit wajahmu tetap sehat, sebaiknya cuci muka dengan air hangat di pagi hari dan hindari penggunaan facial foam. Kenapa air hangat? Karena air hangat bersifat menenangkan sehingga membuat kulit wajah tetap halus.

Baca Juga: Tes Kesetiaan via Google Form, Berani Coba?

Baca Juga: Raisa Ungkap Bakat Terpendam, Sukses Bikin Penggemar Tertawa

Tips Dewiku.com, untuk kulit kering, segera aplikasikan pelembap saat kulit wajah setengah basah agar tetap terhidrasi dengan baik. Tapi bagaimana kalau kulit wajah sangat berminyak? Untuk kasus ini, kamu sah-sah aja mencuci muka dengan sabun tapi pilih sabun muka dengan jenis gentle cleanser agar dapat membantu mengurangi minyak serta membunuh bakteri pada kulit wajah.

fashion-beauty

Putri DA Pakai Tas Gucci Rp20 Jutaan, Gayanya Tetap Kalem

Sebelum menikah dengan anak bos tambang, Putri DA sudah memiliki koleksi tas mewah.

fashion-beauty

Gaya Sporty Fuji saat Main Tenis, Harga Kaus Kakinya Bikin Heran

Fuji mengenakan beberapa produk branded untuk gayanya saat main tenis.

fashion-beauty

Amanda Manopo Pamer Tas Unik, Bentuknya Kayak Sarung Tinju

Desain tas yang dipakai Amanda Manopo bikin banyak orang terheran-heran.

fashion-beauty

Tasya Farasya Pakai Outfit Unik, Modelnya Kayak Baju Terbalik

Walau begitu, harga busana unik tersebut ternyata tak main-main.

fashion-beauty

3 Produk Makeup Alis Ini Cocok untuk Pemula, Harganya Lumayan Terjangkau

Berikut rekomendasi produk makeup alis yang cocok untuk pemula.