Dewiku.com - Ada banyak cara untuk memahami kepribadian atau karakter seseorang. Salah satunya adalah mencoba beragam tes kepribadian populer yang disusun berdasarkan berbagai faktor.
Salah satu hal yang dapat menjadi acuan adalah bahasa tubuh. Setiap orang diyakini memiliki ciri khas soal bahasa tubuh yang terbentuk sejak kecil.
Tes kepribadian kali ini akan mengulik arti di balik bahasa tubuh yang biasa dilakukan seseorang, yaitu menyilangkan tangan atau posisi bersedekap.
Dilansir dari Jagran Josh, pakar bahasa tubuh telah meneliti bahwa kebiasaan menyilangkan tangan bisa jadi petunjuk untuk memahami sifat dan kepribadian seseorang.
Posisi Tangan Kanan di Atas Kiri
Bersedekap dengan meletakkan tangan kanan di atas tangan kiri menunjukkan kebiasaan berpikir logis dan terorganisir. Orang-orang ini umumnya juga sangat dominan. Segala sesuatu yang mereka lakukan harus masuk akal dan rasional.
Mereka yang suka menyilangkan tangan dengan posisi ini biasanya akan menyelesaikan masalah secara metodis. Mengingat mereka juga bukan sosok yang emosional, apa pun yang dilakukan selalu berdasarkan pertimbangan dengan alasan logis. Mereka tidak mengandalkan insting dalam memutuskan sesuatu.
Posisi Tangan Kiri di Atas Kanan
Orang-orang yang menyilangkan tangan kiri di atas tangan kanan cenderung lebih emosional. Mereka terkenal kreatif dan intuitif serta cenderung mengandalkan perasaan dibandingkan logika saat melihat sesuatu. Mereka juga menggunakan logika saat memutuskan sesuatu, tetapi naluri dan firasat dalam dirinya juga dimainkan.
Orang dengan posisi bersedekat seperti ini umumnya adalah sosok yang mempunyai empati dan kepekaan tinggi. Kondisi ini kadang membikin mereka gampang stres. Mereka biasanya akan mengatasinya dengan hiburan, seperti mendengarkan musik, menari, melukis, dan aktivitas lainnya. Itulah yang mendorong mereka menjadi sangat kreatif dalam berbagai hal.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian