Dewiku.com - Ada yang pernah dengar istilah color correcting concealer? Sesuai namanya, color correcting concealer adalah salah satu pelengkap make up yang berfungsi sebagai penetral kelemahan wajah.
Untuk menggunakan color correcting concealer tidak bisa sembarangan, karena setiap warnanya memiliki karakteristik berbeda, oleh karena itu ada istilah color wheel theory yang akan membatu kalian untuk menentukan warna yang tepat.
color wheel theory/pinterest.com
Prinsipnya, color correcting concealer bekerja secara maksimal dengan warna yang ingin kamu koreksi. Contoh, jika kamu ingin menyamarkan warna kebiruan di daerah bawah mata, maka warna pink akan sangat tepat!
Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan Dewiku.com dibawah ini agar kalian nggak salah mengaplikasikan color correcting concealer.
Color Correcting Concealer Hijau
Jika melihat dari pola color wheel theory, Color Correcting Concealer warna hijau cocok untuk menyamarkan warna kemerahan pada wajah.
Color Correcting Concealer Ungu
Warna kuning pada wajah bisa memberikan efek pucat pada make up, untuk menetralisirnya coba usapkan Color Correcting Concealer warna ungu. Jangan berlebihan ya, cukup oleskan tipis dan merata.
Baca Juga
Color Correcting Concealer/pinterest.com
Color Correcting Concealer Pink
Gunakan Color Correcting Concealer warna pink milikmu untuk menyamarkan warna gelap seperti kebiruan di bawah mata. Selain menyamarkan, pink juga memberikan efek mencerahkan.
Color Correcting Concealer Kuning
Color Correcting Concealer warna kuning sangat cocok untuk menyamarkan warna gelap seperti lebam. Ada juga yang berpendapat jika Color Correcting Concealer kuning sangat cocok untuk eyeshadow base.
Color Correcting Concealer Oranye
Jika warna kebiruan bawah matamu sangat parah dan meningglakan lingkaran hitam, atasi dengan Color Correcting Concealer warna Oranye. Agar terlihat natural, pilih warna oranye yang paling mendekati warna kulit.
Color Correcting Concealer/pinterest.com
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari