Dewiku.com - Sosok Kylie Jenner memang identik dengan dunia makeup. Selain sukses berbisnis produk kecantikan, adik Kim Kardashian ini juga mahir berdandan sendiri.
Dalam video terbaru Vogue yang diunggah Rabu (27/06/2018) kemarin, Kylie Jenner berbagi tutorial makeup yang mencapai 34 langkah.
Kylie Jenner tampak percaya diri menunjukkan bare face yang justru malah jadi ajang pamer kulit mulusnya. Dia pun memulai sesi berdandan dengan menggunakan foundation. Dia mencampurkan foundation Giorgio Armani dengan Marc Jacobs.
Kylie Jenner lalu beralih ke bagian mata dengan menerapkan concealer, dilanjutkan eyeshadow. Setelah itu, diaplikasikan juga setting powder dan countour powder sebelum menerapkan teknik bake yang memang wajib baginya.
Kylie Jenner bukan hanya dikenal menyenangi teknik countoring. Dia juga suka dengan riasan bibir tebal nan mencolok. Baginya, makeup adalah solusi dari perasaan insecure dia terhadap bibirnya.
Setelah sekian tahap dilakukan, langkah terakhir yang dilakukan Kyle Jenner adalah menyempotkan setting spray sebagai topcoat riasannya.
Jika melihat banyaknya langkah yang mesti dilakukan, makeup ala Kylie Jenner mungkin terkesan rumit buat kamu. Namun, Kylie Jenner sendiri menganggap caranya itu termasuk simpel.
Jadi bagaimana? Tertarik mencoba biar bisa secantik Kylie Jenner? Berikut tutorial selengkapnya.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian