Dewiku.com - Ada kabar bahagia bagi skincare junkie, karena brand asal Korea Selatan, COSRX resmi hadir di Indonesia!
Sejak awal kemunculannya di tahun 2014 COSRX langsung mencuri perhatian. Para pencinta skincare tertarik karena produk-produknya yang hanya menggunakan bahan-bahan alami dan ramah untuk kulit sebagai kandungan esensialnya.
Produk-produk COSRX terbukti mampu mengangkat sel kulit mati, mengecilkan pori-pori, namun tetap mampu menjaga kelembapan kulit secara optimal.
Kualitas itu nggak terlepas dari riset yang mereka lakukan sejak tahun 2002. COSRX berkomitmen untuk selalu menghadirkan produk yang diformulasikan untuk mengatasi permasalahan kulit yang sering dihadapai para wanita seperti kulit berjerawat, kulit kusam, blackhead dan whitehead.
FYI, selama ini COSRX hanya dapat dibeli di online shop yang memang menyediakan produk-produk Korea.
Karena tingginya permintaan COSRX di Indonesia, Sociolla sebagai E-commerce beauty terbesar di Indonesia akhirnya membawa COSRX ke Indonesia dengan menjadi distributor tunggal resmi.
Nah mulai bulan Juni 2018, ada tujuh produk COSRX resmi yang bisa kamu dapatkan di Sociolla. Kesemuanya sudah memenuhi kriteria Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yaitu One Step Original Clear Pads, AHA/BHA Clarifying Treatment Toner, Low pH Good Morning Gel Cleanser, Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser, One Step Original Clear Kit, dan Onse Step Moisture Up Kit.
Buat kamu yang mau mendapatkan produk COSRX Indonesia, langsung saja kunjungi laman Sociolla.com, ya!
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?