Dewiku.com - Punya siku yang kering dan kasar terkadang bikin kurang percaya diri, apalagi jika kamu sedang ingin memakai baju kaus berlengan pendek.
Mungkin kamu sudah mencoba beberapa produk tetapi hasilnya nihil. Siku masih terasa kasar dan kering. Kamu ingin mendapatkan siku yang lembap dan halus? Kamu bisa coba perawatan alami dengan beberapa bahan di bawah ini lho Girls.
Dilansir dari Thehealthsite, Dewiku.com menemukan beberapa bahan alami yang cocok untuk menghaluskan dan melembabkan kulitmu, khususnya di bagian siku.
1. Scrub gula
Scrub gula membantu melepaskan sel-sel kulit mati di sekitar siku yang kemudian membentuk sel-sel baru dan menjaga kulit tampak lebih muda dan lembut.
Cara untuk membuat scrub gula ini juga cukup mudah, kamu hanya perlu mencampurkan 1 sendok makan madu dan 1 sendok makan gula. Kemudian, gosok scrub ini di siku dengan gerakan memutar. Setelah selesai, bilas dengan air dingin. Lakukan seminggu sekali ya.
2. Minyak pijat
Minyak pijat bisa membantu melembapkan siku secara alami. Karena area ini tak memiliki kelenjar minyak, kamu bisa memakai minyak apapun secara teratur.
Minyak zaitun, almond atau kelapa bisa jadi pilihanmu, Girls. Kamu hanya perlu memijat siku secara perlahan, kemudian jangan dibilas ya.
3. Batu apung
Baca Juga
Saat kamu mandi, pastikan kamu menggosok siku dengan batu apung. Pastikan kamu menggosok dengan gerakan melingkar. Tindakan ini bisa mengeksfoliasi jaringan kulit mati di siku.
Namun, jangan menggosok dengan terlalu kuat ya. Selain itu, kamu tidak perlu melakukannya setiap hari. Cukup lakukan 1-2 kali dalam sepekan saja.
4. Lemon atau kentang
Iris lemon atau kentang dan gosok di area yang kering. Kedua bahan ini banyak digunakan sebagai bahan pemutih dalam berbagai perawatan kecantikan. Namun, mereka juga bisa membantu membuat area siku menjadi lebih halus dan cerah. Gunakan sedikit madu sebagai pelembap.
Gampang dan nggak ribet kan, Girls? Apa kamu punya rekomendasi bahan alami lain untuk menghaluskan siku yang kering dan kasar?
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian