Dewiku.com - Brand alas kaki berbahan dasar karet, Crocs, baru-baru ini mencuri perhatian lewat koleksi terbarunya, Cyprus V Heel. Sebab, sesaat setelah diluncurkan, koleksi ini langsung laris manis, bahkan sold out di website resminya.
Cyprus V Heel sendiri merupakan versi termutakhir dari seri Cyprus yang memadukan antara heels dan wedges. Koleksi ini menghadirkan desain elegan dengan strap yang menutupi punggung kaki dan dipermanis dengan bulatan metal di bagian kerah.
Nggak perlu khawatir lecet karena meski karet strapnya tebal, ia sangat elastis dan empuk, begitupun dengan bantalan kakinya yang menggunakan busa Croslite ringan. Kenyamanan memang prioritas Crocs sejak dulu ya.
Cyprus V Heel sebenarnya bukan sepasang sepatu hak pertama yang diluncurkan oleh Crocs. Sebelumnya ada Isabella Block Heels, Sanrah Strappy Wedge, Leigh Wedge dan Lina Wedge, tapi memang seri Cyprus lah yang paling terkenal karena menawarkan desain yang nggak norak dan super comfy.
Cyprus V Heel ini tersedia dalam tiga warna, yakni putih dengan alas ungu, hitam serta putih. Sepasangnya dijual US$ 53 atau sekitar Rp 700 ribuan.
Meski sudah sold out di situs resminya, Cyprus V Heel bisa ditemukan si situs Amazon kok, tapi dengan harga yang jauh tinggi, yaitu US$ 224 atau Rp 3,2 juta. Tertarik?
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian