Dewiku.com - Sepatu hak tinggi alias high heels memang cukup digemari perempuan karena membuat kaki terlihat lebih jenjang dan tubuh lebih tinggi. Sayangnya, ada risiko yang juga mesti ditanggung kalau kelamaan pakai high heels, yakni kaki lecet dan sakit.
Dilansir dari Allwomenstalk, berikut tips agar kamu tetap nyaman memakai high heels sampai berjam-jam.
1.Pastikan ukurannya pas di kaki
Prodiatrist atau ahli penyakit kaki menyebutkan, rasa sakit yang timbul saat atau setelah memakai high heels muncul karena ukuran sepatu yang salah. Kalau sepatu hak tinggimu terlalu kecil, jari-jari kaki dan lengkungan telapak kaki sangat rawan nyeri.
2. Pakai thicker heels
Percaya atau tidak, semakin tebal tumit sepatu itu semakin baik karena menjadi satu-satunya penahan tubuh. Jadi thicker heels benar-benar sangat membantu.
Jika kamu terus memakai stiletto atau tumit yang tipis, tekanan pada tumit kaki semakin besar. Tumit yang lebih lebar seperti wedges dan tumit chunky lainnya, akan kamu lebih nyaman saat berjalan karena tidak banyak tekanan pada titik-titik tertentu di kaki.
3. Istirahat
Kalau kamu harus pakai high heels seharian, sesekali kamu perlu duduk, melepaskan sepatu, dan biarkan kakimu beristirahat. Beberapa menit saja sudah cukup kok.
4. Pakai high heels bertali
Baca Juga
High heels bertali seperti model ankle strap, sangat membantu menjaga kaki tetap aman di sepatu. Kaki tidak akan terlalu terbebani untuk menjaga posisi sehingga lebih aman dan nyaman saat berjalan.
Selamat mencoba, Girls!
Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Tips Nyaman Pakai High Heels Berjam - Jam, Bebas Sakit dan Lecet
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari