Dewiku.com - Setiap publik figur dituntut untuk selalu tampil oke, termasuk penyanyi wanita di Indonesia. Salah satu cara menunjang penampilan mereka adalah dengan memakai makeup. Penampilan mereka pun seakan berubah dan berkembang, seiring gaya makeup yang juga bisa berganti setiap tahun. Tidak berlebihan jika kita menyebut mereka telah melewati evolusi makeup.
Penasaran dengan perbedaan evolusi makeup penyanyi Indonesia dulu dan sekarang? Dewiku.com sudah merangkum 5 penyanyi wanita dengan perubahan makeup yang mereka lewati.
Penyanyi yang pernah membuat Indonesia heboh dengan tagar #haripatahhatinasional ini, pada awal karirnya sering memakai makeup natural sesuai dengan umurnya.
Sekarang, Raisa tampil lebih berani saat memakai makeup untuk menunjang penampilannya. Namanya juga Raisa. Mau pakai makeup natural atau bold, tetap cantik dan membuat para fansnya jatuh cinta.
Di awal karirnya, Isyana Sarasvati masih tampil polos dengan makeup apa adanya.
Tidak jauh berbeda dengan dulu, Isyana Sarasvati masih suka dengan makeup natural. Namun, itu tidak mengurangi kecantikannya.
3. Bunga Citra Lestari
Artis cantik yang sering dipanggil BCL atau Unge ini terkenal dengan variasi makeup yang beragam dari jaman dulu sampai sekarang. Dulu Unge sering memakai makeup polos dengan gaya rambut yang pendek.
Baca Juga
Sekarang, BCL memakai makeup yang lebih variatif dan tidak pernah gagal membuat dia tampil cantik. Dia juga sering berganti gaya rambut sehingga membuatnya selalu terlihat fresh setiap saat.
Penyanyi yang sekarang tinggal di Perancis ini sudah memulai karirnya sejak kecil. Anggun terkenal konsisten dengan makeup natural dan gaya rambut panjang berwarna hitam nan indah.
Evolusi makeup ala Anggun C Sasmi juga tidak terlalu mencolok. Dia seakan tahu apa yang terbaik untuknya, meski tanpa harus mengikuti trend. Seperti namanya, penampilan dia memang selalu anggun.
5. Agnez Mo
Terkenal sejak masih menjadi artis cilik, membuat Agnez Mo sangat familiar di kalangan masyarakat Indonesia. Agnez Mo sering tampil dengan makeup natural.
Artis satu ini sangat terobsesi untuk menjadi penyanyi internasional. Tidak hanya berangan-angan, Agnez Mo pun selalu berusaha mewujudkan mimpinya. Sekarang, Agnez Mo sedang meniti karir di luar negeri dan itu juga berdampak pada perubahan penampilan yang sangat drastis.
Itulah 5 evolusi makeup penyanyi Indonesia dari dulu sampai sekarang. Siapa idolamu?
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian