Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Suhay Salim adalah salah satu beauty influencer Indonesia yang sudah mempunyai banyak pengikut di akun pribadi Instagram dan YouTube miliknya. Suhay, panggilan akrabnya, di setiap bulan dia membuat video dengan konten yang berisi rekomendasi produk skincare dan makeup favoritnya.
Dilansir dari akun pribadi YouTubenya, Suhay Salim, merilis video beberapa skincare dan makeup favoritnya di bulan Juli yang bisa menjadi rekomendasi buat kamu. Kita simak di bawah ini yuk.
1. Holika Holika Bulgarian Rose Water Hydrogel Eye Patch
Skincare yang berasal dari Korea ini berguna untuk menyegarkan, melembabkan, mengurangi kerutan di daerah bawah mata. Cocok banget buat kamu yang mengalami masalah susah tidur dan mata panda. Harga skincare ini sekitar Rp 300 ribu.
Baca Juga
2. Everwhite Brightening Soap
Ini adalah sabun kecantikan dengan kandungan alami yang dapat memutihkan, mencerahkan, detok, dan menutrisi kulit. Sabun ini multifungsi lho, nggak hanya untuk tubuh, tapi aman juga dipakai di bagian wajah. Harga sabun ini sangat ramah kantong, hanya Rp 32 ribu.
3. Nars Liquid Blush
Blush on berbentuk cair ini membuat wajah tampak cantik, segar, dan sehat. Mudah diblend, membuat hasil akhirnya terlihat natural, dan matte. Ada harga, ada kualitas ya girls, blush on ini bikin berat diongkos, dibanderol seharga Rp 550 ribu.
4. YSL Tatouage Couture Matte Stain
Lip stain satu ini diklaim mempunyai finishing matte dan membuat bibir terlihat lebih fresh dengan tekstur yang ringan. Produk ini mempunyai 18 varian warna, banyak banget ya girls. Seperti produk high end lainnya, harga lip stain ini dibanderol seharga Rp 575 ribu.
Jadi, apakah kamu tertarik membeli salah satu rekomendasi skincare dan makeup ala Suhay Salim?
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby