Dewiku.com - Rasanya si kucing cantik Hello Kitty jadi favorit banyak brand untuk diajak berkolaborasi, mulai dari brand kecantikan hingga fashion. Nah, informasi terbaru, dalam waktu dekat, Converse bakal merilis koleksi khusus Hello Kitty yang menggemaskan.
Dilansir dari Popsugar, Converse akan merilis 6 sneakers dengan sentuhan si kucing ikonik tersebut. Semuanya hadir dalam desain berbeda lewat 3 model Converse yang paling populer : Chuck Taylor All Star, Chuck 70, dan One Star.
Nggak melulu warna pink, Converse juga menghadirkan warna dasar hitam dan putih yang tetap terlihat imut. Contohnya seperti model Chuck Taylor warna hitam dengan banyak wajah Hello Kitty, atau desain pita di atas bintang One Star maupun Hello Kitty dan teman-temannya yang berbaris di sepanjang sisi sepatu.
Tapi nggak cuma sneakers, koleksi Hello Kitty x Converse akan disertai dengan pakaian dan aksesoris juga lho, seperti hoodie, kaus hingga tas. Meski kesannya girly dan imut banget, koleksi ini menyediakan ukuran yang cukup beragam untuk cewek, cowok, bahkan anak-anak.
Dari sisi harga, koleksi sneakers dibanderol mulai dari US$ 50 atau sekitar Rp 800 ribuan. Sementara untuk aksesori dijual mulai harga US$ 35 atau Rp 500 ribuan.
Kabarnya, koleksi ini akan resmi dirilis pada 16 Agustus mendatang di situs resmi Converse dan Sanrio. Semoga koleksi ini sampai di Indonesia juga ya!
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari