Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Peringatan kemerdekaan Indonesia tinggal menghitung hari. Berbagai brand pun melakukan beragam cara untuk menyambutnya, tak terkecuali dengan brand alas kaki Wakai.
Memeriahkan HUT RI ke-73, Wakai merilis koleksi eksklusif dari salah satu model sepatunya yang laku keras, yakni GYOU Independence Limited Edition.
Setelah sebelumnya hadir dengan empat warna baru yang colorful, kali ini GYOU hadir dengan warna merah putih sesuai dengan warna bendera Indonesia.
Untuk koleksi kali ini, Wakai mengusung tema UKNITY yang berasal dari perpaduan dua kata, yakni Unity dan Knit. UKNITY diartikan sebagai makna hidup bersama dalam satu dunia yang penuh perbedaan yang saling mendukung untuk jadi satu kesatuan.
Baca Juga
Dari sisi brand, Wakai sendiri terkenal sangat mengedepankan kenyamanan dan kualitas. Koleksi eksklusif GYOU ini memiliki bahan nylon knitting yang memberikan rasa ringan dan nyaman. Namun pada bagian outsole, GYOU menggunakan material kombinasi antara EVA dan rubber yang memberikan sensasi lightweight pada bobot sepatu agar kuat saat digunakan.
Nggak berhenti sampai di situ, pada bagian insole menggunakan material pylon yang empuk, ringan, dan fleksibel. Material ini punya daya tahan bagus serta mudah dirawat maupun dibersihkan.
Apa kamu tertarik menyambut hari kemerdekaan dengan koleksi ini? Dibanderol Rp 699 ribu, GYOU Independence Day Limited Edition ini bisa kamu dapatkan di 53 gerai Wakai selama bulan Agustus 2018.
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby