Dewiku.com - Masih ingat dengan jenis bolpen gendut yang punya isi warna-warni? Benefit rupanya baru-baru ini bikin produk serupa lho untuk bikin alis kamu makin on fleek.
Produk terbaru dari Benefit ini dinamai dengan Brow Contour Pro. Dikemas dalam bentuk bolpen warna metalik, di dalamnya terdapat empat bagian, yakni lighter brow shade, deeper brow shade, definer dan highlighter.
Mirip bolpen dengan isi beragam warna, hanya saja di produk ini kamu bakal mendapat beragam alat alis. Meski begitu, teksturnya sendiri lebih mirip pomade.
Produk ini cocok digunakan terutama untuk kamu yang memiliki rambut alis tipis dan kosong di beberapa bagian.
Kamu bisa menggunakan bagian sculpt untuk membentuk dan mengisi alis. Lalu, gunakan bagian lainnya, yaitu highlight untuk menonjolkan tulang alis kamu untuk bentuk yang lebih sempurna.
Dengan menggunakan Benefit Brow Contour Pro ini alis sempurna tanpa sulam bisa didapat. Selain itu juga efisien dan anti ribet karena dihadirkan dalam fungsi 4 in 1.
Kabarnya Benefit Brow Contour Pro tersedia dalam lima shades yang bisa disesuaikan dengan warna rambut dan kulit. Produk ini diklaim mudah diblending, waterproof, dan tahan hingga 24 jam.
Tertarik memilikinya? Benefit Brow Contour Pro ini dijual seharga 34 Dolar Amerika atau Rp 500 ribuan. Namun sayangnya belum ada kabar kapan produk ini bakal masuk ke Indonesia. Harap sabar ya Girls!
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari