Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Jerawat nggak cuma muncul di wajah saja, tapi juga di kulit kepala. Jerawat di kulit kepala dapat terjadi ketika pori-pori atau folikel rambut tersumbat dan meradang akibat infeksi.
Meskipun nggak kelihatan, jerawat di kulit kepala bisa terasa sakit, gatal, dan mengganggu saat menyisir rambut. Dilansir dari berbagai sumber, berikut tips mengatasi jerawat di kulit kepala.
1. Gunakan sampo yang tepat
Pastikan jenis dan kandungan produk sampo dan kondisioner yang kamu gunakan. Contohnya, untuk jerawat ringan dan sedang, kamu bisa mencoba produk sampo yang mengandung asam salisilat, asam glikolat, ketoconazole atau ciclopirox, tea tree oil, serta minyak jojoba.
Baca Juga
Asam salisilat dan asam glikolat berguna untuk mengelupaskan sel-sel kulit mati dan membunuh bakteri. Sedangkan ketoconazole atau ciclopirox adalah bahan antijamur dalam sampo antiketombe.
2. Jangan terlalu sering memegang kulit kepala
Pencegahan jerawat di kepala nggak berbeda jauh dengan jerawat di wajah. Jadi, hindari terlalu sering memegang kulit kepala dengan tangan kotor.
Memencet jerawat di kulit kepala dengan jari atau alat apapun juga menjadi hal terlarang. Hal tersebut dapat menyebabkan infeksi yang lebih parah dan jerawat makin banyak.
3. Hindari produk yang menyumbat pori
Ketika kulit kepala berjerawat, disarankan untuk menghindari pemakaian produk rambut komedogenik seperti wax, sampo, pomade, minyak rambut, dan hairspray yang dapat menyumbat pori-pori kulit kepala.
Produk jenis ini dapat menumpuk di rambut dan kulit kepala. Akibatnya, kotoran dan minyak dapat menyumbat pori-pori kulit kepala sehingga menimbulkan jerawat.
4. Biarkan kulit bernapas
Kalau kamu sering memakai penutup kepala seperti topi, helm maupun hijab, ada baiknya untuk melepaskannya sejenak. Kulit kepala yang tertutup bakal meningkatkan resiko tumbuh jerawat karena suhu panas, gesekan atau tekanan pada kulit.
Jadi pastikan untuk membiarkan kulit kepala lebih sering bernapas, terlebih saat rambut masih basah setelah keramas.
5. Sisir rambut setiap hari
Menyikat atau menyisir rambut juga bisa membantu mencegah jerawat di kulit kepala lho. Rutin menyisir rambut dapat membantu mencegah jerawat dengan menghilangkan sel-sel kulit yang menyumbat pori-pori serta memisahkan helai rambut yang menahan minyak dan terjebak di kulit kepala.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby