
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Sebagai pemula, terkadang bingung melanda karena banyaknya produk makeup yang serupa tapi memiliki fungsi berbeda, contohnya seperti contour dan bronzer. Membedakan keduanya jadi satu masalah klasik bagi pemula makeup.
Kedua teknik ini memang sama-sama bisa mempertegas kelebihan tulang pipi. Meskipun begitu, ternyata contour dan bronzer memberikan efek yang benar-benar berbeda lho.
Mengutip dari Allure, Daniel Martin, Dior celebrity makeup mengatakan contour dan bronzer memang warnanya sama-sama gelap dan digunakan di area luar wajah. Namun, keduanya memiliki fungsi yang berbeda.
''Countouring merupakan cara membentuk dan menentukan struktur wajah. Sementara bronzer bermanfaat untuk memberikan efek hangat yang alami ketika wajah terpapar sinar matahari,'' ujarnya.
Baca Juga

Selain itu, Mario Dedivanovik, makeup artist yang sering mendandani Kim Kardashian menambahkan kalau contour digunakan untuk membuat struktur, dimensi, dan simetri pada wajah. Contouring juga bisa meniruskan bentuk wajah sehingga tampak lebih kecil.
Perbedaan lain yang dimiliki antara contouring dan bronzer adalah formulanya. Bronzer cenderung memiliki shimmer, sehingga saat terpapar sinar matahari, wajah kamu akan terlihat glowing, sehat, dan eksotis. Sedangkan contouring menghasilkan warna yang lebih matte karena untuk meniru bayangan wajah yang alami.
Biasanya, contouring digunakan untuk membentuk shading pada bagian tulang pipi, lipatan mata, di bawah garis rahang, pelipis dan sepanjang hidung.
Hal ini digunakan untuk membuat ilusi agar area wajah tertentu sedikit tersembunyi. Trik ini diperlukan misalnya untuk membuat pipi tampak lebih tirus, membuat hidung tampak lebih mancung, dan membuat dahi tampak tidak selebar aslinya.
Di sisi lain, bronzer diaplikasikan pada puncak tertinggi wajah seperti, tulang pipi, puncak hidung dan sedikit untuk dahi.
Nah, itu tadi perbedaan bronzer dan contour. Sudah nggak bingung lagi, kan?
Biar nggak terkesan berlebihan ketika memakai keduanya, sebaiknya berhati-hati ketika memilih produk. Gunakan produk dengan yang tepat dan sesuai warna kulit wajahmu ya!
Tag
Terkini
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi
- Musikal untuk Perempuan: Merayakan Persahabatan Lewat Lagu Kunto Aji dan Nadin Amizah
- Melangkah Sendiri, Merdeka Sepenuhnya: Kenapa Perempuan Pilih Solo Traveling?
- Koneksi Bukan Kompetisi: The Real Power of Women Supporting Women
- Kapan Nikah? Nggak Perlu Baper, Ini Cara Elegan Hadapi Pertanyaan Sensitif
- Tips Psikologis Jalani Idulfitri Lebih Tenang dan Bermakna