Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Satu lagi desainer Indonesia yang bikin bangga karena karyanya diakui dunia internasional. Desainer asal Surabaya, Diana Putri, mendapat kesempatan untuk merancang kostum yang dikenakan penyanyi Ariana Grande saat memeriahkan panggung MTV Video Music Award 2018.
Acara MTV Video Music Award 2018 baru saja digelar di Radio City Music Hall, New York, pada Senin (20/8) kemarin. Ajang bergengsi tersebut dihadiri dan dimeriahkan oleh ratusan musisi ternama dunia.
Cardi B menjadi salah satu pemenang award untuk lagunya bersama Bad Bunny & J Balvin bertajuk I Like It pada kategori Song of Summer. Ada juga Camila Cabello dan Young Thug yang berhasil memenangkan kategori Video of the Year berkat lagu Havana.
Ariana Grande sendiri yang berhasil meraih penghargaan pada Video Pop Terbaik melalui lagu No Tears Left to Cry. Pada malam itu, Ariana Grande juga tampil memeriahkan panggung MTV Video Music Award 2018. Dia membawakan lagu God is a Woman.
Baca Juga
Ariana Grande tampil memakai kostum dengan warna serba gold, mulai setelan pakaian hingga stoking dan heels. Seperti biasanya, dia terlihat mempesona.
Nah, rupanya, kostum indah yang dikenakan Ariana Grande merupakan karya desainer Indonesia bernama Diana Putri. Dia mengungkapkan rasa syukurnya melalui akun instagram pribadi @dianamputri. Baginya, kesempatan untuk merancang kostum Ariana Grande ibarat mimpi yang menjadi nyata.
Diana Putri pun mengungkapkan jika kostum yang dia rancang dibuat dengan sangat mendetail. Hiasannya pun tidak main-main, yakni menggunakan kristal swarovski.
Artikel ini sudah dipublikasikan di Matamata.com dengan judul Ariana Grande Pakai Baju Karya Desainer Indonesia di MTV VMA 2018
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby