Dewiku.com - Setelah berhasil menyumbang medali untuk tanah air, sejumlah barang milik atlet Indonesia untuk Asian Games 2018 dilelang. Artis Inul Daratista menjadi salah satu orang yang memenangkan lelang tersebut.
Beberapa publik figur Indonesia turut memeriahkan prosesi lelang barang milik atlet Indonesia yang digunakan pada Asian Games 2018, salah satunya Inul Daratista.
Disiarkan oleh salah satu stasiun televisi swasta Indonesia, melalui obrolan telepon, Rabu (30/8/2018) kemarin, pedangdut ini memilih kaus dari Sarah Tria Monita, atlet pencak silat perempuan yang berhasil menyabet emas di Asian Games 2018.
Paska mendapatkan kaus dari Sarah Tria Monita, Inul Daratista mengungkapkan kebahagiaannya melalui unggahan foto di akun Instaram pribadinya.
''Alhamdulillah, tak pajang di kantorku ben semangat kerjaku gak berhenti, biar dapet prestasi koyok si sarah,'' tulis Inul Daratista.
Inul Daratista juga menjelaskan jika dia mengikuti lelang sebagai bentuk simpati dan empati kepada para korban gempa yang ada di Lombok. Hasil lelang barang atlet Indonesia yang berlaga di Asian Games 2018 ini memang akan disumbangkan kepada korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
''Jangan melihat sumbangsihnya, besar/kecil. Tapi lihat bagaimana kita adalah keluarga, sakit bisa ikut merasakan dan berbagi pelukan dalam kesedihan, kerja keras dengan hasil bagus dan berprestasi layak untuk di apresiasikan, semoga NTB Kembali semula,'' imbuh Inul.
Selain baju milik 12 atlet pencak silat, masih ada sejumlah barang milik atlet Indonesia yang ikut dilelang.
Kaus pebulu tangkis Jonatan Christie pun berhasil mendapatkan penawaran tertinggi. Dibuka dengan harga Rp 150 juta, kaus tersebut akhirnya laku Rp 400 juta.
Selain barang dari para atlet, kaus milik Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia juga berhasil terjual dengan harga Rp 200 juta.
Baca Juga
Artikel ini telah dipublikasikan sebelumnya di Matamata.com dengan judul Rogoh Kocek Rp 100 Juta, Inul Daratista Beli Kaus Sarah Tria
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?