Dewiku.com - Celana jeans memang jadi salah satu fashion item favorit banyak orang. Nggak heran banyak sekali kreasi celana jeans, mulai dari yang kelihatan normal hingga nyeleneh.
Masih ingat dengan model celana jeans yang cuma menyisakan kerangkanya saja? Nah, kreasi satu ini nggak kalah nyeleneh. Sebab bukan berbentuk celana, melainkan ikat pinggangnya saja.
Menariknya, bentuknya nggak seperti ikat pinggang biasa. Jika dilihat, ikat pinggang ini benar-benar terbuat dari 'sobekan' celana jeans yang diambil di bagian pinggangnya.
Dilansir dari Metro UK, ikat pinggang yang dijual ASOS ini mereka deskripsikan sebagai your outfit's plus one atau 'penambah tampilan'.
Sama seperti ikat pinggang pada umumnya, ikat pinggang ini juga punya kaitan pengencang. Kemudian ada jahitan kasar yang memberi tampilan berantakan di bagian bawah.
Ikat pinggang jeans ini dijual secara terbatas dengan harga 18 poundsterling atau sekitar Rp 346 ribu.
Karena tampilannya yang aneh, dengan cepat ikat pinggang jeans ini viral dibincangkan warga Twitter. Kebanyakan warganet bingung dan gagal paham dengan konsep ikat pinggang denim tersebut.
Sebenarnya ini bukan kali pertama ada kreasi unik begitu. Sebelumnya label asal Amerika Serikat Unravel Project juga merilis ikat pinggang berbentuk sobekan jeans lewat situs belanja Net-a-Porter pada Januari lalu. Bentuknya pun mirip, hanya saja ada tambahan kantong yang terekspos.
Untuk harganya? Well, ikat pinggang nyeleneh keluaran Unravel Project itu dijual seharga USD 405 atau Rp 6 jutaan.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?