Dewiku.com - Untuk menutrisi rambut, ada dua produk yang bisa diandalkan, yakni hair tonic dan serum rambut. Meski sama-sama menutrisi rambut, sebenarnya serum rambut dan hair tonic adalah produk yang berbeda. Hal itu terlihat jelas dari cara penggunaannya.
Sebelum memutuskan membelinya, ada baiknya kamu mengetahui perbedaan hair tonic dan serum rambut berikut ini.
1. Fungsi
Serum rambut sangat cocok untuk melindungi rambut dari sinar UV. Serum rambut berfungsi untuk mencegah kerusakan rambut akibat sering terkena radikal bebas dan penggunaan alat salon. Perlakuan pada rambut seperti catok, blow, curly dan lain sebagainya bakal mengikis pertahanan dan membuatnya rusak. Serum rambut sangat cocok untuk kerusakan jenis ini.
Sedangkan hair tonic, memiliki fungsi lebih untuk merawat rambut yang memiliki kerusakan tidak begitu parah. Fungsi hair tonic adalah dapat menyuburkan, memanjangkan, mengatasi kerontokan rambut, serta menghilangkan ketombe.
2. Waktu penggunaan
Waktu yang tepat menggunakan serum rambut adalah setelah keramas di saat rambut masih dalam keadaan setengah kering. Sebaliknya, untuk menggunakan hair tonic waktu yang tepat adalah setelah rambut dibersihkan dan kulit kepala masih dalam keadaan basah.
3. Tekstur
Serum rambut memiliki tekstur agak kental di bandingkan dengan hair tonic. Serum ini memiliki bentuk lebih mirip ke gel. Sedangkan untuk hair tonic memiliki wujud cair. Tekstur ini membuat hair tonic lebih mudah untuk di aplikasikan di kulit kepala.
4. Cara penggunaan
Baca Juga
Serum rambut lebih baik digunakan pada area batang rambut. Hindari menggunakannya pada kulit kepala karena bisa menyebabkan berminyak dan gatal.
Kalau hair tonic lebih baik digunakan pada kulit atau akar rambut. Saat pengaplikasiannya, beri pijatan lembut ke kulit kepala agar peredaran darah lancar dan terserap dengan maksimal.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian