Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Komedo menjadi salah satu masalah kulit yang sangat menganggu dan membuat rasa percaya diri menurun. Banyak cara yang dilakukan untuk mengatasinya. Salah satu dengan manfaat adalah ampas kopi sebagai masker penghilang komedo.
Ternyata komedo juga menjadi faktor utama timbulnya jerawat. Tentunya ini akan membuat kita semakin kesal. Sekarang kamu nggak perlu jengkel lagi, karena hal ini bisa diatasi dengan mudah pakai masker yang terbuat dari bahan alami, yakni ampas kopi.
Ampas kopi bisa mengangkat sel kulit mati dengan baik dan membuat komedo terlepas dari kulit. Tak hanya itu, ampas kopi juga mampu menghaluskan kulit.
Tertarik menggunakan masker kopi? Siapkan 1-2 sendok makan ampas kopi dan 1 sendok makan madu. Campurkan kedua bahan tersebut dan aduk rata.
Baca Juga
Jika sudah tercampur rata, oleskan secara perlahan ke kulit wajah. Gosok dengan jari tangan secara perlahan dan diamkan kira-kira selama 15 menit. Jika sudah, bilas wajah dengan air dingin dan keringkan pakai handuk yang halus.
Melakukan perawatan ini secara rutin, selain membuat kulit bebas komedo, juga bisa membuat kulit semakin halus dan bebas jerawat. Itulah sedikit ulasan tentang cara dan manfaat ampas kopi untuk menghilangkan komedo. Selamat mencoba!
Tag
Terkini
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat
- Working Holiday Visa Australia: Tiket Emas untuk Kerja dan Hidup di Luar Negeri