Dewiku.com - Dalam rangka memperingati tiga tahun perjalanan Metrox Exclusive (ME) Card, Metroxgroup memberi kejutan bagi para pemilikya. Mereka bisa menikmati promo spesial untuk beberapa brand di bawah naungan Metroxgroup mulai Jumat (12/10/2018) ini hingga 21 Oktober 2018 mendatang.
Beberapa brand yang berada di naungan Metroxgroup antara lain Wakai, Kohai, Keds®, Pro-Keds®, Paul Frank, The Little Things She Needs, Sperry, Stöd, SHAGA, OSIM, Dyson, dan Mezzo.
ME Card diluncurkan tahun 2015 lalu sebagai bentuk apresiasi Metroxgroup terhadap para pelanggannya. Ada berbagai fasilitas menarik yang diberikan untuk lebih dari 21.000 pemilik ME Card.
Sebagai pemegang ME Card, pelanggan bisa menikmati beragam keuntungan saat berbelanja produk dari brand-brand yang di bawah naungan Metroxgroup.
Bentuknya misal berupa potongan harga spesial saat berulang tahun dan mendapatkan undangan untuk berbagai acara menarik yang diselenggarakan Metroxgroup.
''Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-3, pemilik ME Card dapat menikmati potongan harga mulai dari 25% hingga 50% untuk berbagai macam produk pilihan,'' ujar Nanang Supriatna, Division Head Franchise and Wholesale, CRM, & Gift Voucher Metroxgroup dalam rilis yang diterima DewiKu, Kamis (11/10/2018) kemarin.
Nanang menambahkan bahwa selama periode promo spesial ini, para pemilik Kartu Debit dan Kartu Kredit Mandiri bisa membuat ME Card hanya dengan biaya Rp100.000.
Anda juga bakal dapat keuntungan jika mendaftarkan diri untuk pembuatan ME Card selama periode khusus ini. Anda akan mendapatkan starter pack berupa total voucher belanja senilai Rp 9 juta dan free gift berupa produk-produk dari beberapa brand dari Metroxgroup.
''Jadi bagi yang belum memiliki ME Card, segera daftarkan diri dan nikmati potongan harga spesialnya,'' ungkap Nanang.
Baca Juga
Tag
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari