Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Berniat mewarnai rambut tapi cemas dengan hasilnya? Apa lagi ini merupakan kali pertama kamu melakukannya. Jika kamu berencana mewarnai rambut dalam waktu dekat, ada 3 hal penting yang perlu kamu tahu.
Dilansir dari Elite Daily, seorang hairstylist profesional bernama Michelle Gonzalez membagikan 3 hal penting yang sebenarnya mereka ingin customer tahu sebelum mewarnai rambut. Apa saja? Yuk, simak!
1. Datanglah dengan rambut bersih
''Ada mitos lama bahwa rambut kotor menjadikan warna lebih baik daripada rambut bersih. Ini salah,'' kata Gonzalez. ''Minyak di rambut bakal mencairkan pewarna.''
Baca Juga
Ia menjelaskan kalau rambut yang bersih memungkinkan produk pewarna bekerja lebih maksimal. Jadi lebih baik sehari sebelum mewarnai rambut, pastikan untuk keramas dengan memakai sampo clarifying dan mengusapkan kondisioner setelahnya.
Hal ini ditujukan untuk mengenyahkan residu yang mungkin menurunkan kualitas pewarnaan dan menutrisi rambut agar tidak kehilangan kelembapannya.
2. Bersihkan dengan tepat
Mari pastikan kalau kamu sudah menggunakan produk yang tepat. Penting bagi klien untuk mempertimbangkan air yang digunakan untuk mencuci rambut mereka sebelum datang ke salon karena itu dapat memengaruhi hasil akhir.
''Kalau di rumah kamu memiliki air yang baik atau malah mengandung klorin, sebaiknya membeli sampo clarifying dan menggunakannya sebelum datang ke salon, atau menjadwalkan perawatan di salon sebelum mewarnai rambut,'' jelas Gonzalez. ''Penumpukan mineral sangat memengaruhi proses pewarnaan rambut!''
"Mewarnai rambut yang penuh dengan mineral dapat menyebabkan hasil tak terduga,'' kata Gonzalez memperingatkan. ''Rambutnya mungkin terlalu cepat panas dan menolak produk, atau warnanya tampak kehijauan atau kusam, membuatmu tidak mendapatkan warna yang diinginkan,'' ujarnya lagi.
3. Jangan pasrah pada hairstylist
''Kalau kamu mewarnai rambut dua tahun yang lalu, dan tidak kembali ke warna asli, molekul dari pewarna sebelumnya masih sangat mungkin menempel dan akan memengaruhi proses pewarnaan,''
Itulah sebabnya mengapa kamu perlu memberitahu hairstylist tentang seluruh sejarah rambut kamu sebelum membiarkan ia mewarnai. Jangan ragu melakukannya biar rambut kamu terlihat keren!
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby