Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Silicon valley adalah daerah yang cukup unik karena di sana kamu bisa dengan mudah melihat Google 'bertetangga' dengan YouTube atau Facebook. Di silicon Valley juga para petinggi teknologi dunia bermarkas dan mendirikan perusahaannya. Salah satu keunikan yang hanya bisa kamu lihat di Silicon Valley adalah simbol status sosial yang cukup unik.
Mereka yang masuk kategori petinggi di sana nggak menunjukkan kekayaannya dengan mobil mewah atau tas mahal. Seperti kebanyakan pendiri start up lainnya, petinggi di Silicon Valley juga ogah menggunakan fashion bermerk. Mereka lebih nyaman beraktivitas dengan jeans dan t-shirt.
Meskipun terkesan cuek, rupanya ada satu fashion item yang menjadi simbol status sosial disana, yaitu sneakers.
Seperti sepatu yang dipakai oleh Evan Spiegel, CEO Snapchat yang juga suami artis Miranda Kerr. Evan Spiegel memilih pakai sepatu Common Projects Original Achilles Leather Sneakers sejak masih sekolah. Modelnya sangat simpel tapi harganya mencapai Rp 6 jutaan.
Baca Juga
Evan Spiegel nggak sendiri, masih ada petinggi lainnya yang menggunakan sneakers Rp 6 jutaan, Satya Nadella, nahkoda Microsoft ini selalu stylish dengan sepatu Lanvin Suede & Patent Leather Low-Top Sneaker.
Kalian penasaran dengan sneakers Jack Dorsey?
CEO Twitter yang dikenal fashionable ini rupanya pakai sneakers unik Island Dunk karya desainer Rick Owens. Harganya sekitar Rp 15 juta Girls!
CEO Twitter sudah, sekarang gilirannya kita intip CEO Google, Sundar Pichai. Sundar juga pakai sneakers keluaran Lanvin. Tapi dia pilih Lanvin Men’s Cap-Toe Leather Low-Top Sneaker yang full warna hitam.
CEO Amazon, Jeff Bezos memilih pakai sneakers Converse Jack Purcell. Nominal harganya mungkin nggak terlalu mahal, tapi sepatu ini didesain tahun 1935 dan keluar lagi di tahun 1970-an. Kalau kamu ingin hunting sepatu ini, DewiKu nggak yakin kalian bakal menemukannya lagi di pasaran.
Kalau CEO Apple pakainya Nike Roshe, variasi yang paling stabil dari Nike. Di toko-toko biasa, sepatu ini harganya berbeda-beda, tergantung popularitasnya
Ada satu nama yang belum disebut dari tadi, yup, Mark Zuckerberg. CEO Facebook yang doyan pake kaus abu-abu ini pakai sneaker The Wolf Grey dari Nike Flyknit. Harganya murah, cuma Rp 1,8 jutaan tapi nggak dijual di pasaran. Nah lho!
Tag
Terkini
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki