Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Wanita Rusia sudah lama terkenal karena kecantikannya. Wajah bule dengan kulit kuning dan rambut pirang menjadi ciri khasnya. Dengan postur tubuh tinggi semampai, nggak heran kalau banyak model fashion papan atas berasal dari Rusia. Lalu, apa rahasia kecantikan wanita Rusia?
Rupanya wanita Rusia paling ogah bersentuhan dengan skincare pabrikan, Girls. Mereka masih percaya sepenuhnya dengan resep kecantikan tradisional seperti sauna dan rempah-rempah.
Biar lebih jelas, yuk, simak ulasan di bawah ini.
Mandi Rempah
Baca Juga
Wanita Rusia terbiasa mandi rempah untuk mendetoksifikasi racun dalam tubuh. Umumnya, mereka mandi dengan rempah-rempah yang terbuat dari daun maple, eucalyptus dan oak. Aneka rempah lainnya juga biasa mereka gunakan sebagai masker rambut.
Sauna
Seperti yang sudah disebutkan dia tas, wanita Rusia sangat gemar melakukan sauna yang dalam bahasa Rusia disebut dengan Banyas.
Wanita Rusia percaya, Banyas akan menghilangkan racun dalam tubuh melalui pori-pori yang terbuka. Dengan begitu, kulit mereka bakal tetap terjaga kebersihannya dan terlihat lebih cerah.
Eksfoliasi
Wanita Rusia percaya jika kecantikan berakar dari kebersihan. Oleh karena itu, mereka rutin melakukan eksfoliasi kulit mati.
Ingat, mereka tidak menyukai skincare pabrikan. Mereka memilih melakukan scrubing dengan ampas kopi atau campuran minyak zaitun dan garam. Selain bersih, bahan tersebut juga bisa menjaga kelembapan kulit.
Body Wrap
Kalian pernah dengar body wrap, kan? Rupanya orang Rusia sudah lama menggunakan metode ini untuk menjaga bentuk tubuh.
Caranya sangat sederhana. Wanita Rusia akan mengoleskan madu pada bagian tubuh yang ingin dikecilkan, kemudian membungkusnya dengan cling wrap.
Masker Wajah
Wanita Rusia sangat fanatik dengan bahan alami, termasuk untuk urusan masker wajah. Mereka akan mengganti masker wajah pabrikan dengan buah strawberry yang dihaluskan dan mengoleskannya sebagai masker.
Kandungan vitamin C dalam buah strawberry akan menutrisi kulit sehingga selalu sehat dan jauh dari keluhan kusam.
Kondisioner Rambut
Wanita Rusia terkenal dengan rambutnya yang berwarna pirang dan tebal. Demi merawatn keindahannya, mereka menggunakan minyak mustard setelah keramas sebagai pengganti kondisioner. Kandungan dalam minyak mustard akan membuat rambut pirangnya tetap berkilau.
Itulah tadi rahasia kecantikan wanita Rusia. Tertarik mencoba?
Tag
Terkini
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki