Dewiku.com - Di tahun ini sepertinya Kylie Jenner sangat excited merayakan Halloween. Sebab ia sempat tampil mengenakan berbagai kostum, mulai dari kostum tengkorak, kostum kupu-kupu kembaran dengan Stormi Webster, kostum Angel dari Victoria's Secret hingga kostum boneka Barbie.
Lewat akun Instagram pribadinya, Kylie Jenner memposting beberapa foto yang memperlihatkan dirinya saat menggunakan kostum Barbie. Tak ketinggalan, ia juga berfoto dalam sebuah kotak ikonik dengan logo dari Barbie yang terkenal.
Kekasih Travis Scott itu memang benar-benar ingin memperlihatkan bahwa ia sedang berada di dalam sebuah kotak boneka layaknya Barbie sungguhan.
Menggunakan one piece berwarna pink dengan rambut blonde membuat Kylie Jenner terlihat sangat mirip dengan karakter Barbie. Tubuh seksi Kylie Jenner juga terlihat sangat memukau. Ekspresi wajah kakunya dua membuat dia terlihat layaknya boneka Barbie beneran.
Dalam kotak pembungkus, Kylie Jenner mengenakan one shoulder bodysuit berwarna pink velvet rancangan Bryan Hearns dengan sebuah kalung besar. Rambutnya menjadi blonde bergelombang dengan kulit bercahaya, mirip plastik bahan baku boneka.
Selain menggunakan bodysuit, Kylie Jenner juga mengenakan mini dress print grafis dengan rambut ikal panjang yang menjadi gaya ikonik rambut Barbie.
Ia terlihat berpose dengan di atas mobil pink khas Barbie pula.
Tampilnya Kylie ini ternyata sekaligus dalam rangka memperingati anniversary Barbie yang ke-25 tahun. ''25th anniversary Barbie ? Totally Hair™?'' tulisnya pada keterangan foto.
Tentu saja unggahan ini menuai banyak komentar dari netizen. Cukup banyak yang kagum dengan penampilan Barbie versi Kylie Jenner ini. Banyak yang kemudian menyebutnya sebagai Barbie Jenner.
Jika replika boneka Barbie Jenner ini beneran dijual, apakah kamu tertarik membelinya?
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian