Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Meghan Markle diketahui sedang hamil tiga bulan ketika melakukan kunjungan kerajaan pada bulan lalu di Australia. Meskipun tengah hamil muda, Meghan tetap tampil stunning dan aktif saat melakukan tugasnya bersama sang suami, Pangeran Harry.
Ada satu hal yang menarik untuk diperhatikan ketika Meghan Markle hamil, yaitu pilihan fashionnya yang sedikit berubah dari biasanya.
Yup, Duchess of Sussex itu terlihat lebih sering menggunakan gaun yang memperlihatkan kaki bagian bawah.
Rupanya, jika dilihat lagi ke belakang, bukan cuma Meghan Markle yang menggunakan gaun pendek ketika hamil, kakak iparnya, Kate Middleton juga melakukan hal yang sama.
Baca Juga
Saat hamil Pangeran George, Putri Charlotte dan yang terakhir, putra ketiganya Pangeran Louis, Kate Middleton juga terlihat sering menggunakan gaun yang menunjukkan kaki jenjangnya.
Seperti yang dilansir dari InStyle, pendiri merek baju hamil Seraphine, Cecile Reinaud mengatakan jika putri kerajaan senang menggunakan gaun yang memberi siluet bagus meskipun dalam kondisi hamil.
''Memperlihatkan kaki dan lengan adalah trik yang tepat agar siluet tubuh tetap menarik,'' ujarnya.
Lagipula menurut Cecile, gaun dengan potongan lebih rendah seperti itu masih aman dan tidak melanggar protokol busana kerajaan.
''Itu tidak berlebihan karena bagian kaki masih tertutup,'' katanya.
jadi, buat kalian yang saat ini sedang hamil dan bingung menentukan fashion yang tepat, trik yang dilakukan oleh putri kerajaan Inggris ini perlu ditiru. Baik Meghan Markle dan Kate Middleton sama-sama cantik ketika menggunakan tips fashion ini.
Tag
Terkini
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat
- Working Holiday Visa Australia: Tiket Emas untuk Kerja dan Hidup di Luar Negeri