
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Semakin bertambah usia, penyanyi pop Jennifer Lopez bukannya menua tapi malah terlihat makin muda. Di usianya yang menginjak 49 tahun, wanita satu ini semakin terlihat awet muda dan punya tubuh kencang. Kira-kira, apa rahasia awet muda Jennifer Lopez?
Dilansir dari INSIDER, penyanyi sekaligus aktris itu mengatakan bahwa dia tidak memperhatikan tanda penuaan yang signifikan pada dirinya. Namun ia mengakui kadang-kadang mendapat sakit punggung, dan sekarang ia mengangkat beban untuk mempertahankan otot-ototnya supaya tetap prima.
Selain dari olah fisik, pelantun On The Floor ini mengatakan bahwa menahan diri dari kafein, menjauhi alkohol, dan mendapatkan banyak waktu tidur sangat menguntungkan untuk dirinya.
''Aku sudah menjaga tubuh dan kebugaran sejak lama, dan sekarang hal itu menunjukkan hasilnya,'' ungkapnya.
Baca Juga
Fans Jennifer Lopez pasti tahu bahwa dia bekerja keras untuk tetap sehat, baik dalam maupun luar fisiknya.
Baru-baru ini, dia dipuji netizen setelah memposting foto memamerkan lengannya yang kencang di Instagram. Jennifer Lopez menulis pesan inspirasional dalam keterangannya, mengatakan bahwa dia ''merasa seperti wanita super.''

Dia juga menjelaskan bahwa membesarkan dua anaknya (Max dan Emme) sekaligus berolahraga tidak selalu mudah, tetapi dia tetap bertekad untuk selalu olahraga jika ada waktu.
Dia sering berbagi video dan foto dari latihannya, yang meliputi angkat beban, naik sepeda, mengikuti kelas Pilates, dan latihan kekuatan.
Bintang film Second Act ini juga mengatakan bahwa menari dan berolahraga secara teratur berdampak positif terhadap suasana hatinya, dan itu adalah kunci kebahagiaannya sekaligus rahasia awet muda Jennifer Lopez.
''Ada sesuatu yang menyenangkan melihat tubuh saya mampu dan merasakan endorfin yang datang bersamaan dengan sesi tarian yang benar-benar membantu meningkatkan kepercayaan diri dan suasana hati saya,'' katanya.
Terkini
- Vulnerable atau Oversharing? Menakar Batas Cerita Perempuan di Dunia Maya
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Solusi Rambut Sehat dan Berkilau dengan Naturica, Wajib Coba!
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif