Dewiku.com - Kerajaan bisnis keluarga Kardashian dan Jenner nampaknya makin berkembang pesat. Setelah sukses dengan Kylie Cosmetic, Kylie Jenner dikabarkan akan berkolaborasi dengan kakaknya, Kim Kardashian.
Seperti yang diketahui, kedua influencer dengan banyak sensasi ini sama-sama memiliki bisnis kosmetik.
Dilansir dari Asia One, Menyambut perayaan Black Friday ayang akan segera datang, keduanya bakal merilis seri kosmetik spesial.
Seri kosmetik bertajuk 'KKW x Kylie Round 2' itu mereka umumkan lewat unggahan foto dengan pose sensual di akun Instagram.
''KKW X KYLIE 2 COMING TO kyliecosmetics.com BLACK FRIDAY,'' tulisnya pada caption.
Mengenakan bodysuit, Kim dan Kylie berpelukan. Bodysuit tersebut berwarna kulit, sesuai dengan nuansa kosmetik kali ini yang bertema nude hingga shades kecoklatan.
Kabarnya, satu hal yang paling menggembirakan dalam koleksi ini adalah masalah harga. Tiap kosmetik akan dijual dengan harga USD 25-30 atau Rp 365-438 ribu.
KKW Beauty juga akan merilis aksesori pada hari yang sama, dengan memadukan spons, rautan pensil, puff bubuk, dan tote makeup.
Namun seri kolaborasi ini bukan satu-satunya yang baru. Sebab keduanya sama-sama merilis seri kosmetik baru bulan ini.
Kylie merilis Holiday Collection sedangkan Kim merilis Beauty Glam Bibble Smokey Volume I yang menyertakan palet eyeshadow enam warna, eyeliner, satu set bulu mata, maskara, lip liner, dua lipstik, gloss, blush, dan stabilo seharga USD 150 atau Rp 2,2 jutaan.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?