Dewiku.com - Banyak orang yang rela menghabiskan tak sedikit uang untuk melakukan perawatan kulit. Rasanya ada banyak kebutuhan yang perlu dipenuhi, seperti membeli krim wajah, masker, hingga serum yang menjanjikan wajah terlihat awet muda.
Memang sudah banyak produk yang mengklaim dapat membuat kulit wajah awet muda. Namun, ternyata ada cara yang lebih mudah dan murah untuk mendapatkan tampilan awet muda.
Dilansir dari laman Mirror, ada seorang ahli perawatan kulit yang mengungkapkan trik anti penuaan dini yang diklaim dapat membuat kamu terlihat awet muda. Kabar baiknya lagi, itu hanya membutuhkan waktu dua menit!
Mukti, pemilik sebuah perusahaan perawatan kulit organik, mengatakan bahwa terdapat titik-titik khusus pada wajah di mana lekukan kecil berada.
''Ini bisa ditemukan di ujung alis, tengah alis, dan di sisi alis. Ada satu lagi tepat di bawah titik mata, sekitar 2 cm di bawah mata,'' jelasnya.
Kamu hanya perlu memijat setiap area dalam gerakan melingkar kecil. Mukti mengklaim gerakan tersebut dapat membantu mengurangi stres pada wajah.
Jika wajah lebih rileks dan terhindar dari stres, hal itu disebut bakal secara otomatis membuat wajah terlihat awet muda.
''Kita memang menahan banyak tekanan dan ketegangan di wajah dan kita bahkan tidak menyadari bahwa sebenarnya kita bisa mengobatinya dengan cara yang mudah,'' tutupnya.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?