Dewiku.com - Pertunjukan Valentino Pre-Fall 2019 di Tokyo, Jepang, sukses terlaksa dengan bertabur bintang. Banyak selebriti internasional yang datang. Salah satu yang memikat perhatian adalah Nittha Jirayungyurn alias Mew.
Mew adalah aktris Thailand yang tampil memesona di show Valentino. Dilansir dari laman Vogue, ia memakai gaun berwarna merah muda. Gaun bergaya off the shoulder itu dihias dengan beberapa aksen kupu-kupu di bagian atas. Mew semakin tampil sempurna dengan hand bag berwarna hitam yang ia bawa.
Sejak tiba di Jepang, Mew selalu terlihat mengenakan outfit dari Valentino. Sebagai duta resmi Valentino, ia memamerkan desain Piccioli dengan mudah.
Bintang yang sedang naik daun ini memang suka memakai barang-barang bermerek internasional seperti Chanel, Dior, dan Proenza Schouler. Mew pun sering membagikan potret gaya mewahnya di Instagram.
Aktris berusia 28 tahun ini memang sangat suka dengan dunia fesyen. Dia adalah lulusan Srinakharinwirot University di Bangkok dan menerima gelar sarjana dalam bidang desain fesyen.
Meskipun akting tetap fokus utamanya, dunia fesyen masih menjadi salah satu hal penting di dalam hidupnya. Dia menunjukkan minat fesyennya dengan duduk barisan terdepan saat fashion show atau sekedar berpose untuk editorial.
Selalu tampil cantik dan modis ke mana pun ia pergi, siapa yang setuju kalau Mew memang cocok jadi duta resmi Valentino?
Sementara itu, Mew bukanlah satu-satunya selebriti Asia yang mencuri perhatian saat Valentino Pre-Fall 2019 di Tokyo. Lay EXO yang duduk bersebelahan dengan Mew juga mendapat sorotan seperti saat dirinya menghadiri peragaan busana Valentino pada ajang Paris Fashion Week Juni lalu. Aktor tampan asal Korea Selatan, Song Joong Ki pun terlihat duduk di barisan depan dan tampak memesona seperti biasa.
Tag
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda