Dewiku.com - Terkadang dibutuhkan waktu berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun untuk memiliki rambut yang tebal, panjang dan kuat. Berbagai produk di pasaran yang punya klaim cepat menumbuhkan rambut pun dijajal.
Apakah sudah berhasil? Kalau belum, mungkin kamu perlu beralih mencoba bahan sederhana dan alami, yakni aloe vera.
Aloe vera memiliki kandungan asam amino dan enzim yang dapat membantu dalam meningkatkan pertumbuhan rambut. Kandungan ini mampu mencegah rambut rontok dan membantu menjaga volume rambut.
Selain itu, sifat anti-inflamasi dan antijamur lidah buaya menenangkan kulit kepala dan dapat mengobati kulit kepala kering dan berketombe.
Dilansir dari Boldsky, berikut beberapa resep aloe vera yang mudah dan dapat digunakan untuk pertumbuhan rambut lebih cepat.
1. Aloe vera gel dan madu
Siapkan 5 sdm aloe vera gel, 3 sdm minyak kelapa dan 2 sdm madu. Dalam mangkuk, campurkan kesemua bahan dengan baik. Oleskan pada kulit kepala kemudian pijat selama beberapa menit. Setelahnya, oleskan pada seluruh rambut sampai ujungnya. Tutupi dengan topi mandi dan biarkan selama 25 menit. Cuci rambut sepenuhnya menggunakan sampo bebas sulfat yang diikuti oleh conditioner.
2. Aloe vera gel dan santan
Siapkan 4 sdm aloe vera gel, 4 sdm santan dan 1 sdm minyak kelapa. Ambil mangkok bersih dan gabungkan semua bahan dengan baik. Sekarang mulailah menerapkan campuran ini pada rambut dan pastikan seluruh rambut dari akar sampai ujung tertutup oleh campuran ini. Tunggu selama satu jam agar campuran tersebut menyerap dan mencucinya dengan sampo ringan.
3. Bunga kembang sepatu dan aloe vera
Campurkan 2 sdm bunga kembang sepatu dan 1 cangkir gel lidah buaya. Campur sampai menjadi pasta yang halus kemudian oles ke akar hingga ujung rambut. Diamkan sekitar 45 menit dan cuci menggunakan sampo ringan.
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda