Dewiku.com - Nama Kaia Gerber berhasil penyita perhatian beberapa agensi model selama setahun belakngan ini. Mengikuti jejak sang Ibu, Cindy Crawford, Kaia tumbuh menjadi gadis remaja yang sudah terasah bakatnya dan berkembang jadi calon top model dunia.
Pada Sabtu (1/12/2018) kemarin, Kaia tampil memukau dalam acara fashion yang digelar di One Hanson Place, Brooklyn. Layaknya top model pada umumnya, Kaia Gerber tampil sempurna dengan balutan fashion high end.
Namun ada yang aneh dengan penampilan Kaia. Yup, wajahnya tampak seperti alien karena alisnya terlihat gundul. Rupanya, Kaia sudah menjalani teknik bleached brow untuk memberi kesan alis yang gersang.
Teknik ini bekerja dengan cara menyamakan tone alis dengan skin tone milik Kaia. Hasil akhirnya, Kaia dan model lain yang memeriahkan acar ini terlihat seperti nggak punya alis. Konsep ini sengaa dipilih agar sesuai dengan tema acara tersebut.
Meskipun masih tergolong sangat muda dan baru berusia belasan tahun, Kaia Gerber sudah mampu menyaingi popularitas model yang lebih senior.
Untuk ukuran pendatang baru, Kaia Gerber masuk dalam jajaran model muda yang paling bersinar tahun ini. Berbagai runway dan catwalk sudah pernah ia jajal.
Sebagai anak dari mantan top model dunia, Kaia Gerber mewarisi kharisma sang ibu. Aura Kaia saat beraksi melenggang diatas runway bahkan sanggup membuat penonton merinding. Karena pesonanya tersebut, Kaia Gerber layak dinobatkan sebagai calon supermodel. Setuju nggak Girls?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?