Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Menutup tahun 2018, mari kita kilas balik tentang gaya busana Meghan Markle. Duchess of Sussex ini memang selalu menarik perhatian fashionista dunia karena gaya busananya yang elegan. Mulai dari pertunangannya dengan Pangeran Harry hingga menjadi anggota kerajaan Inggris, semuanya mengundang decak kagum netizen.
Selama menjadi anggota kerajaan Inggris, Meghan tak henti-hentinya disoroti terkait gaya busananya, meskipun sesekali mendapat kritikan karena dianggap melanggar aturan kerajaan, toh tetap saja dia tampil stunning.
Berikut DewiKu rangkum 5 busana paling wow milik Meghan Markle.
1. Gaun off white
Baca Juga
Ada yang masih ingat dengan busana Meghan Markle ketika bertemu dengan Raja dan Ratu Tonga beberapa waktu lalu? Gaun off white panjang yang elegan dipadukan dengan pump Aquazzura dan clutch keluaran Givenchy yang simple.
Mau tahu berapa kisaran total penampilan Meghan kali ini? Sekitar Rp 72 juta, Girls. Hmm....
2. Gaun rancangan Oscar de la Renta
Ini adalah salah satu gaun yang paling mencuri perhatian netizen. Kita nggak cuma bicara tentang keanggunannya, tapi juga bagaimana detail gaun ini terlihat sangat cantik dikenakan oleh Duvhess of Sussex.
Gaun rancangan Oscar de la Renta ini harganya juga cukup mahal, sekitar Rp 200 juta.
3. Busana sleeveless
Meghan Markle nggak selamanya tampil anggun dan formal. Kadang dia memilih busana yang santai tapi tetap membuatnya terlihat stunning, seperti ketika mengenakan sleeveless di bawah ini. Gaya ini terlihat matching dengan pangeran Harry yang juga tampil semi kasual.
4. Gaun karya Anotnio Berardi
Ada yang ingin tahu berapa harga tiap fashion item yang digunakan oleh Meghan Markle dalam foto di bawah ini? Yuk, kita hitung satu per satu.
Dimulai dari gaun navy blue karya Anotnio Berardi seharga Rp 54 juta, lalu clutch hitam polos milik Dior seharga Rp 13 juta dan heels dari Aquazzura seharga Rp 12 juta. Totalnya Rp 79 juta, Girls!
5. Gaun dari Givenchy
Foto ini diambil ketika Meghan Markle menghadiri acara pertamanya dengan ratu Elizabeth II. Meghan memilih gaun Givenchy nan feminin dengan aksen cape di bagian pundak. Untuk penampilan ini, Meghan mesti menyiapkan dana hingga Rp 261 juta, hanya untuk gaunnya saja. WOW!
Itulah tadi beberapa busana paling wow milik Meghan Markle. Ada yang ingin meniru gayanya?
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby