Dewiku.com - Foto berpasangan sudah lama menjadi tren di kalangan anak muda. Biasanya, mereka memilih tema yang umum dijumpai, seperti romantis dengan taburan bunga. Namun, berbeda dengan pasangan asal Malaysia ini yang justru anti mainstream, mereka foto seperti zombie.
Hasilnya bukan saja memuaskan, tapi bikin merinding. Foto mereka diambil dengan latar hutan yang dipenuhi dengan daun-daun kering berserakan. Kursi tua yang menjadi tempat duduk pasangan ini menambah kesan horor karena benar-benar terlihat usang.
Tentu saja kesan horor nggak bisa lepas dari makeup yang menyeramkan! Berkat tangan dingin Tierah Kayy, model sekaligus MUA dalam foto tersebut, pasangan ini berubah jadi zombie yang menyeramkan.
Lihat saja bagaimana mata Tireah Kayy berubah seperti melotot karena efek softlens yang dia pakai. Begitu juga dengan borok yang menghiasi permukaan wajahnya, dijamin bikin merinding.
Jimy Aziz, model cowok dalam foto tersebut nggak kalah keren. Jangan harap kalian melihat wajah mulus bak foto model pada umumnya, Jimy justru berubah jadi zombie yang menyeramkan. Wajahnya dipenuhi dengan bekas luka yang membuat penampilannya terlihat mengerikan.
Banyak yang mengira jika pasangan ini sedang melakukan foto pre wedding, namun sebenarnya mereka hanya melakukan sesi foto iseng karena Tierah sedang menjajal kemampuannya merias wajah.
Yup, Tierah memang MUA profesional dan saat ini sedang memperdalam ilmunya untuk merias konsep anti mainstream. Tapi kalau kalian berminat, konsep ini bisa kalian jadikan foto prewedding lho, berminat?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?