Dewiku.com - Banyak wanita mungkin masih mengesampingkan rutinitas skincare, bahkan tidak terlalu peduli karena terkesan merepotkan. Mereka lebih memilih makeup untuk mengoreksi masalah - masalah kulit.
Memakai makeup memang dapat menonjolkan fitur terbaik dari wajah kita dan menutupi sejumlah masalah kulit. Namun, sebenarnya skincare lebih penting daripada makeup, lho. Kenapa? Yuk, simak!
1. Makeup tidak menyelesaikan masalah kulit
Semua jerawat dan lingkar hitam bisa ditutupi dengan concealer dan foundation, tapi efek itu hanya bisa bertahan beberapa jam saja. Segera setelah makeup dihapus, wajah pun akan menampakkan masalah-masalahnya kembali.
Rutinitas skincare mungkin tidak memberi hasil secepat penggunaan makeup, tetapi jika dilakukan dengan benar dan intensif, kita bisa menyelesaikan sumber masalah-masalah di kulit atau setidaknya menguranginya.
2. Kulit sehat bikin makeup lebih maksimal
Terlepas dari warna kulit, kondisi kulit yang sehat pastinya akan membuat makeup lebih menempel. Selain itu, kulit wajah yang sehat akan menghemat waktu saat berdandan karena tak banyak problem fisik yang harus ditutupi.
3. Lebih mengenali kulit
Skincare routine bakal membuat kamu lebih mengenal kondisi kulit. Sebab terkadang kita akan menemui ketidakcocokan pada produk tertentu. Namun dari sana lah kita jadi belajar dan semakin paham akan kebutuhan kulit.
Kuncinya jangan malas membaca, berkonsultasi pada yang ahli, dan cermat membaca kandungan produk yang tertera di kemasan.
Baca Juga
4. Meminimalisir produk makeup
Ketika sudah paham kebutuhan kulit, tentu bakal lebih teliti dalam membeli suatu produk kosmetik. Kamu pun jadi sadar bahwa apa yang cocok dan terlihat bagus di orang lain belum tentu cocok di kulit kamu.
Kamu tak lagi mudah terbujuk iklan dan hanya menggunakan produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Bahkan di kondisi tertentu yang tak memungkinkan untuk berdandan sama sekali, kamu masih bisa percaya diri tampil bare face.
Itulah 4 hal kenapa skincare lebih penting dari makeup. Jadi mulai sekarang jangan malas lagi, ya!
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?