Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Para ARMY sejati semestinya memperhatikan benda apapun yang melekat di tubuh member BTS saat promosi album bertajuk Love Yourself: Answer, termasuk salah satu sepatu unik yang dikenakan Jin BTS. Rupanya, sepatu mirip kaki kambing itu diprediksi jadi hits tahun ini.
Memasuki pekan kedua tahun 2019, banyak pakar mulai memprediksi hal-hal yang bakal menjadi tren tahun ini. Nah, khusus sepatu, model yang bakal hits adalah sepatu kaki kambing. Dinamai begitu karena bentuknya memang dinilai menyerupai kaki kambing.
Model sepatu unik terlihat dikenakan oleh aktor Australia Cody Fern dalam acara karpet merah Golden Globes 2019. Fern tampil dengan sepatu bot hitam yang memiliki celah di bagian tengah sehingga membuatnya tampak seperti kaki kambing.
Sepatu mirip kaki kambing ini sendiri merupakan rancangan Maison Margiela. Oleh Margiela, sepatu tersebut diberi nama bot Tabi. Bukan hanya untuk lelaki, Margiela juga mendesain sepatu untuk kaum hawa dengan tambahan hak yang lebih tinggi.
Baca Juga
Sejak dipakai Cody Fern kemarin, majalah GQ menyebut sepatu Tabi Margiela diprediksi akan menjadi hits di tahun 2019.
Ternyata, bukan hanya Cody Fern yang pernah mengenakan sepatu uni tersebut. Idol Kpop Jin BTS rupanya juga pernah menggunakan bot Tabi untuk melengkapi penampilannya dalam promosi album Love Yourself: Answer.
Hadirnya sepatu kaki kambing ini ternyata juga menimbulkan pro dan kontra di kalangan penikmat fesyen. Ada yang tak sabar untuk mencobanya, tapi ada pula yang mengganggapnya aneh.
Bagaimana menurutmu? Apakah kamu tertarik menggunakan sepatu mirip kaki kambing yang diprediksi jadi hits di tahun 2019 ini?
Sumber: Suara.com/Firsta Nodia
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby