Dewiku.com - Beberapa waktu lalu pose fish gape atau bibir sedikit terbuka dan menunjukkan beberapa gigi cukup digemari di Instagram. Tapi di tahun 2019 ini, kamu perlu tahu pose foto terbaru yang lagi hits, yakni shmiling.
Dilansir dari The Sun, shmiling adalah gabungan kata dari smiling (tersenyum) dan eyes shut (mata tertutup). Sesuai namanya, pose ini memperlihatkan senyum atau tertawa sembari menutup mata dengan sengaja.
Hal yang menjadikan pose ini digemari karena ia menunjukkan sikap riang dan "kebahagiaan murni".
Idenya adalah bahwa dengan pose shmiling, seseorang terlihat benar-benar nyaman, hampir puas pada seberapa baik hidupnya sampai tidak perlu lagi membuka matanya.
Tidak hanya membuat seseorang terlihat sangat gembira, tetapi juga memungkinkan memamerkan riasan mata dan meratakan garis-garis halus atau kerutan. Jadi bagi yang suka bereksperimen dengan eyeshadow, pose ini paling cocok.
Pose ini bakal semakin oke jika dilakukan di lokasi yang cerah dan latar belakang yang indah. Biar tidak seperti sedang merem atau tertidur, sebaiknya lakukan latihan dulu ya.
Pastikan juga kamu memiringkan dagu sehingga tidak akan terlihat double chin saat melakukan pose shmile.
Tapi sayangnya pose shmiling tidak cocok untuk selfie, karena otomatis kita tidak dapat melihat kamera. Jadi ada baiknya mencari partner untuk membantumu menangkap momen yang sempurna.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian